200 WBP Lapas Narkotika Kelas llA Tanjungpinang Ikuti Pembekalan dan Uji Sertifikasi Jasa Konstruksi

Senin, 07 September 2020

Nusaperdana.com, Tanjungpinang - Sebanyak 200 orang Warga Binaan Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang mengikuti Teleconference Kegiatan Pembekalan dan Uji Sertifikasi Peningkatan Kapasitas Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pada Bidang Jasa Konstruksi. Senin, (07/09/2020)

Kepala Kanwil Kemenkumham Kepri yg diwakili Kepala Divisi Pelayanan Hukum Dan Ham.

Dibuka langsung secara resmi pelatihan dan uji sertifikasi jasa konstruksi bangunan umum bagi warga binaan pemasyarakatan  lapas narkotika kelas IIA Tanjungpinang.

Pelatihan dan Uji Sertifikasi ini diselenggarakan berkerjasama dgn Balai Jasa Kontruksi Wilayah I Banda Aceh, Lpjk Kepri, Dinas Pupr Kepri, Dinas Pupr Kab. Bintan. 

Pelatihan ini diikuti oleh 200 WBP yg terdiri dr 5 bidang yaitu ;

1. Tukang Besi 40 WBP

2. Tukang Batu 40 WBP

3. Tukang Las 40 WBP

4. Tukang Baja Ringan 40 WBP

5. Tukang Keramik 40 WBP

Masing2 bidang akan dilaksanakan selama 5 hari dgn materi; teori, praktek lapangan, dan asesment/uji sertifikasi.

Pelatihan akan berlangsung hingga tanggal 9 Oktober 2020 bertempat di Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang.

Dalam sambutannya Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri mengingatkan kepada para peserta yaitu para WBP, pelatihan ini adalah kesempatan yg sangat baik untuk mendapatkan keterampilan dan sekaligus sertifikat kompetensinya yg saat ini menjadi modal penting u memasuki bursa tenaga kerja lokal, regional maupun dlm skala global.

Selanjutnya diingatkan bahwa dalam masa pandemi ini, kegiatan yg telah diprogram sejak awal tahun tetap harus berjalan sehingga harus selalu waspada dgn tetap melaksanakan Protokol Kesehatan New Normal u mencegah penularan Covid-19.

Pembukaan Pelatihan ini ditandai dengan Pemakaian Rompi dan Helm Keselamatan Kerja serta tanda peserta pelatihan kepada perwakilan WBP masing2 bidang oleh Kepala Kanwil, Kepala Dinas PUPR Kepri, Kadis PUPR Kab. Bintan, Ka.LPJK Kepri, Kepala Divisi Pemasyarakatan kelas llA Tanjungpinang Kepri.(Wilson)