LBHK Markfen Justice Audiensi Bersama Dandim 0314/Inhil

Rabu, 02 Oktober 2024

LBHK Markfen Justice Audiensi Bersama Dandim 0314/Inhil

Nusaperdana.com, Indragiri Hilir - Ketua dan Pengurus Lembaga Bantuan Hukum dan Kemanusiaan (LBHK) Markfen Justice silaturahmi dan audiensi dengan Dandim 0314/Inhil, Rabu 2 Oktober 2024.

Rombongan LBHK Markfen Justice disambut langsung Dandim 0314/Inhil Letkol Inf. Fikky Nur Kuncoro Jati, S.H., M.Han didampingi Pasi Intel Letda Inf Sugianto diruang kerjanya.

Dalam pertemuan itu turut dibahas terkait penyuluhan hukum ke masyarakat. Dengan begitu, Kedepan Kodim 0314/Inhil bisa saling bersinergi dengan LBHK Markfen Justice terkait agenda-agenda penyuluhan dan bantuan hukum.

“ Kedepannya LBHK Markfen Justice dan Dandim Inhil dalam agenda-agenda Penyuluhan Hukum dan Pemberdayaan Masyarakat didalam bidang hukum akan saling bersinergi," jelas Ketua LBHK Markfen Justice, Markoni Efendi, SH kepada wartawan.

Lanjut Dijelakan Markoni Efendi, dalam pertemuan itu ia juga menjelaskan kepada Dandim 0314/Inhil bahwa LBHK Markfen Justice telah akreditasi oleh Kemenkumham RI. Karena itu pihaknya siap berkontribusi dalam memberikan bantuan hukum gratis bagi masyarakat miskin sesuai amanat undang-undang.

"LBHK Markfen Justice, sebagai PBH Terakreditasi Kemenkumham RI untuk Periode Tahun 2025-2027, siap berkontribusi dan berbuat untuk memberikan bantuan hukum gratis bagi masyarakat miskin di Inhil, sesuai ketentuan yang tertuang di dalam Undang-undang Nomor 16 Tahun 2011 Tentang Bantuan Hukum," ujarnya.

Lanjut, ia berterimakasih atas sambutan Dandim 0314/Inhil Letkol Inf. Fikky Nur Kuncoro Jati, S.H., M.han beserta jajaran.

"Terimakasih atas diterimanya audiensi Tim LBHK Markfen Justice oleh Dandim Inhil, di kantor, dan tadi Pak Dandim Inhil menyambut baik atas keberadaan dan kehadiran LBHK Markfen Justice, dan beliau support dan siap memberikan dukungan sepanjang diperlukan dan sesuai ketentuan yang berlaku," pungkas Markoni Efendi.(Dana)