Aksi Cepat Rianto bersama DPD PAN Semprotkan Disinfektan di Rumah PDP Meninggal

Nusaperdana.com, Mandau - Mendengar informasi meninggalnya seorang PDP yang dirawat di RSUD mandau JE 36 th kemaren hari Selasa (15/04) Anggota DPRD kabupaten Bengkalis dari Partai PAN Rianto SH lansung lakukan aksi cepat melakukan penyemprotan cairan Disinfektan di Rumah PDP yang meninggal dan sekelilingnya serta bagikan masker. Kamis (16/04/2020) sekitar pukul 09.30 wib
Penyemprotan cairan Disinfektan dilakukan di seputar rumah JE dan bagi masker itu dilakukan bentuk rutinitas kegiatan sosial DPD PAN bengkalis dalam pencegahan dan penyebaran coronavirus disease ( Covid-19) yang terjadi saat ini.
Saat dikonfirmasi beberapa awak media Rianto mengatakan kita dapat kabar , untuk mencegah makanya kita lakukan penyemprotan rumah JE untuk mensterilkan .
Selain mensterilisasi kediaman almarhum JE, seluruh rumah tetangga sekitar pun jadi sasaran penyemburan cairan pembunuh kuman dan virus itu. Secara berkala, sterilisasi terus dilakukan hingga seluruh pemukiman dalam radius sekitar 50 meter merata dengan cipratan disinfektan.
Tidak itu aja Rianto juga membagikan puluhan masker kepada seluruh warga yang berdekatan dengan rumah almarhum PDP. Dalam aksi itu, Rianto berharap penularan Covid-19 dapat terputus dengan segera.
“Kami juga berpesan kepada warga, jangan sampai mengucilkan keluarga almarhum. Kan hasil rapid testnya negatif, jadi jangan ada pengucilan. Harus tetap disambut di tengah masyarakat, tanpa harus melupakan protokol kesehatan. Sembari menjaga, kita juga harus merangkul dan berbagi. Tapi ingat, ikuti imbauan pemerintah,” pungkasnya. (putra)
Berita Lainnya
Larikan Mobil Rental, Pelaku Ditangkap di Wilayah Sumedang dan Dibawa ke Polsek Kampar Kiri Hilir
Hari Kesembilan Satgas TMMD 108 dan Masyarakat Lakukan Pengecoran Jalan
Aroma Bau Busuk PKS PT SIPP Resahkan Warga, RSF Duri ini Harus Diselesaikan
Aktifitas bongkar muat barang Ekspedisi JNE diduga Menggunakan Pelabuhan Tikus untuk bongkar Muat Illegal.
Mahasiswa Desak Kejati dan Kepolisian Usut Tuntas Dana Yayasan UPP Senilai 6 Miliar Lebih
Polres Tanjungpinang Gelar Konferensi Pers Akhir Tahun 2020
Digrebek Mabes Polri, Pergudangan Pluit Tempat Simpan Ganja 250 Kg dari Aceh ke Jakarta Lalu di Kirim ke Bandung
Masjid Raya Kecamatan Kerinci Kanan di Resmikan