Baru Diresmikan Gubernur DKI, Lampu PJU di Flyover Cipendawa Ada yang Mati

Nusaperdana.com, Bekasi - Aneh, lampu penerangan jalan umum (PJU) yang terpasang di flyover Jalan Raya Siliwangi, Cipendawa Rawa Lumbu, Kota Bekasi sudah ada yang mati, padahal flyover tersebut baru saja diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Salah satu pengguna jalan yang melintas di flyover tersebut, Adin mengatakan, baru saja diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta tapi lampu P RTJU sudah mati.
"Ia sudah mati (PJU), padahal baru diresmikan sama Pak Anies. Mungkin ada yang konselet," kata Adin yang mengaku warga Kota Bekasi.
Menanggapi hal itu, salah satu pengamat perkotaan di Kota Bekasi Saut MN mengaku sangat menyayangkan lampu PJU yang berada di flyover yang baru saja diresmikan sudah ada yang mati.
"Baru diresmikan, flyover Cipendawa yang sampai menelan anggaran ratusan miliar (mega proyek), lampu PJU nya sudah mati. Jangan sampai kami menilai pekerjaannya pun asal jadi," kata Saut MN saat melihat dokumen yang diberitahukan.
Lebih lanjut Saut menjelaskan, terkait banyaknya geng motor yang marak di setiap daerah dan rawannya kejahatan.
"Jangan sampai flyover Cipendawa menjadi tempat tongkrongan para geng motor dan menjadi tempat kencan," imbuhnya. (Mul)
Berita Lainnya
Heboh..!! Penumpang Roro Seorang ASN Nekat Terjun ke Laut
Samsat Cinere Luncurkan Layanan J’bret, Masyarakat Cukup Membayar Pajak Lewat Supermarket
Tunda Sidang Keliling PA Bengkalis Selesaikan 50 Perkara yang Terdaftar Isbat Nikah
Sat Narkoba Polres Bengkalis Gasak 7 Pelaku Sabu di Daratan dan Pulau
Jelang Diberlakukan PSBB di Kota Tegal, Warga Berharap Bantuan Segera Turun
Presiden LIRA Mensuport DPD-DPD nya untuk Mengoreksi Jalannya Roda Pemerintahan agar tidak Melanggar Hukum
Disbun Inhil Komit Bantu Para Petani Melalui Peremajaan Kelapa
Khairul Umam Hampiri Rumah Warga Berbagi Nasi Kotak untuk Buka Puasa