Berharap Paslon Aman Menang, Warga Semunai Nantikan Program S1 Gratis


Nusaperdana.com, Pinggir - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Abi Bahrun - Herman dengan tagline AMAN kampanye dialogis di Desa Semunai, Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis, kemarin.

Kali ini anggota DPRD Provinsi Riau, Mira Roza yang menjadi juru kampanye Pasangan Calon (Paslon) urut nomor 2 saat kampanye dialogis yang diikuti lima puluh orang, dan tetap menjalankan pritokol kesehatan Covid 19, sesuai aturan Komisi Pemilihan Umum dan anjuran pemerintah.

Di sana, Politisi senior Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjelaskan secara detil program - program unggulan AMAN bila nanti terpilih dan mendapat amanah dari masyarakat Kabupaten Bengkalis.

"Berbagai persoalan di Kabupaten Bengkalis butuh respon cepat untuk dibereskan. AMAN sudah memprogramkan dengan matang dan penuh perencanaan untuk selesaikan berbagai keluhan dari masyarakat, seperti Pendidikan, kesehatan, dan perhatian kepada orang yang tidak mampu, serta lainnya," kata Mira Roza.

AMAN sangat paham dengan setuasi dan kondisi masyarakat, terutama masyarakat Desa Semunai dan Kecamatan Pinggir dan Talang Muandau. Itu sebabnya, Paslon nomor urut 2 punya tagline, 'Pelayan Masyarakat', sistim pemerintahan harus ditata ulangan dengan humanis dan profesional.

"Paslon nomor urut 2 tidak muluk - muluk, program pendidikan, kesehatan dan perhatian kepada warga yang tidak mampu dengan cara memberikan bantuan stumulan dan membarikan pancing biar ekonomi warga kurang mampu bisa secara bertahap meningkat. Caranya membuka lapangan pekerjaan dan melakukan pembinaan kepada Usaha Kecil Menengah (UK) dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM)," beber anggota dewan Provinsi Riau dua periode ini.

Masyarakat Desa Semunai, Kecamatan Pinggir sambut hangat dan siap mengusung Paslon nomor urut 2, Abi Bahrun - Herman agar menang di Pilbup tahun 2020 Kabupaten Bengkalis.

Kami sangat dambakan program dan perhatian pengadaan air bersih, program untuk bedah rumah, pemberdayaan kegiatan untuk UMKM, serta program S1 gratis.

"Kami sangat menantikan program SI gratis bagi anak kurang mampu. Untuk itu, kami mengusung AMAN dan mudah - mudahan masyarakat Negeri Junjungan nama lain dari Kabupaten Bengkalis memberikan amanak kepada Abi Bahrun - Herman menjadi Bupati dan Wakil Bupati periode mendatang," ujar seorang warga Desa Semunai mewakili masyarakat saat menyampaikan sambutan di kampanye dialogis AMAN. (Putra/rls)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar