Bersama Bupati, Camat Mandau Hadiri Launching Buku Legenda Kel. Gajah Sakti

Nusaperdana.com,Mandau - Bersama Bupati Bengkalis Kasmarni, Camat Mandau Riki Rihardi hadiri Launching buku sejarah legenda, Kelurahan Gajah Sakti. Jum'at (11/03) kemarin.
Kegiatan tersebut bertempat di depan Monumen Sejarah Sumur dan Patung Gajah yang berada di jalan Jawa, Kelurahan Gajah Sakti Kecamatan Mandau.
Pada cerita legenda ini terjadi pada tahun 1972, seorang warga setempat yang diserang oleh seekor gajah hingga kehilangan nyawa dikarenakan takabur dengan ucapan yang meledek gajah.
Saat ini tempat kejadian yang menimpa warga setempat tersebut diberi nama Sumur Gajah, dari sinilah nama Kelurahan Gajah Sakti berasal.
Pada kesempatan itu Bupati Bengkalis Kasmarni mengucapkan selamat atas penulisan buku Legenda Sumur Gajah ini, Kelurahan Gajah Sakti ini.
"Semoga peluncuran buku ini dapat memberi konstribusi pengetahuan yang dapat menjadi motivasi bagi generasi selanjutnya, kita berharap agar legenda sejarah ini tidak luput dikalangan masyarakat luas," ucap Kasmarni.
Sementara itu Camat Mandau Riki Rihardi yang ikut mendampingi acara Launching berharap peluncuran buku ini dapat menjadi langkah penting dalam memberikan pengetahuan sejarah bagi masyarakat terutama generasi muda.
"kedepannya kami juga berharap kepada masyarakat yang membaca buku ini agar dapat mengambil ilmu yang bermanfaat bagi kehidupan", ujar Camat Riki.**
Berita Lainnya
KT Mandau Siap Dukung Penuh Kasmarni Memimpin Kabupaten Bengkalis Untuk 2 Periode
Wamen PUPR-RI ke Aceh Timur
Jum'at Berkah, Polres Bengkalis Salurkan Puluhan Sembako Kepada Masyarakat
Awali Pelaksanaan PSBB, Kabupaten Kampar Lakukan Penyemprotan Desinfektan Serentak
Dinkes Inhil Sosialisasi Pemantapan SIMPUS dan Optimalisasi Penyusunan Data Profil Puskesmas
Danlantamal IV Hadiri Upacara HUT Ke-75 TNI Secara Virtual
Team Elang Resmob dan Sat Intelkam Berhasil Ringkus Dua Pelaku Sindikat Maling
Patroli Sat Sabhara Polres Torut Kembali Jelajahi Pasar dan Pertokoan Sosialisasikan Penerapan Protokol Kesehatan