Bersama Kades Sungai Cingam Mahasiswa KKN Sosialisasi Masyarakat Sadar Wisata

Nusaperdana.com,Rupat - Bersama Kepala Desa (Kades) Sungai Cingam Jamil S.Pdi, Mahasiswa KKN dari IAI Tafaqquh Fiddin Dumai diketuai oleh Subhan mengelar Sosialisasi Masyarakat Sadar Wisata dan penanaman Pohon di Pantai Ketapang, Kamis (01/09).
Sosialisasi bertempat di Balai Pertemuan Desa Sungai Cingam, narasumber Ketua Yayasan IAI Tafaquh Fiddin Dumai, Ismail Marzuki M. Soc Sc, Ketua Panitia KKN
M.Farid Firdaus S.Sy.
Kades Sungai Cingam Jamil pada kesempatan itu, berharap dengan adanya sosialisasi Masyarakat Sadar Wisata dan Wisata halal ini, mampu memberikan pemahaman kepada seluruh masyarakat yang hadir dan juga harus siap menghadapi kemajuan wisata.
"Lebih- lebih terutama di bidang SDM, mampu mengembangkan kreatifitas-kreatifitas yang memiliki daya jual untuk membantu ekonomi masyarakat," harapnya.
Sementara itu, Dr H.MRizal Akbar selaku ketua Yayasan IAI Tafaqquh Fiddin Dumai, mengatakan siap membantu dalam mengembangkan wisata Pantai ketapang yang ada di Desa Sungai Cingam.
"Agar wisata di Desa sungai cingam mampu memberikan daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke pantai Ketapang tepatnya di Desa sungai cingam. Seperti adanya wisata religi, wisata kuliner dan yang lainnya," ungkapnya.
Hadir Sosialisasi, Sekdes, BPD Desa Sungai Cingam, PKK Desa Sungai Cingam, Direktur BUMDes bersama Anggota, Karang Taruna, Kader Posyandu, Babinkamtibmas, Kepala Dusun, Ketua RT RW dan Mahasiswa KKN IAA Tafaguh Fiddin Dumai.**
Berita Lainnya
Lagi-lagi, Satnarkoba Polres Bengkalis Berhasil Menangkap Bandar dan Makelar Sabu di Duri
Fraksi PKB Perjuangkan Gaji BPD se Inhil Dinaikan
Bupati Rokan Hulu Lantik M Zaki Sebagai Sekda Rohul
Polsek Lirik Ringkus 4 Pelaku Pencabulan Anak Dibawah Umur
LBHI Batas Indragiri Akan Gelar Akademi Paralegal
Prioritaskan Guru Ngaji dan Warga Kurang Mampu, PKB Inhil Salurkan Bantuan Sembako Dari Cak Imin
Tangani Masyarakat terdapat Covid 19, Bupati Siak Harapkan Baznas Bantu Masyarakat Tak Punya NIK
Polres Siap Amankan PSU Rokan Hulu