Duet Normansyah-Ridwan Yazid Poros Baru Pilkada Bengkalis 2020

Nusaperdana.com, Duri - Peta politik jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bengkalis jelang pendaftaran yang diwacanakan pada 4 hingga 6 September mendatang tampak semakin seru dengan hadirnya poros baru Pasangan calon (Paslon) Normansyah Abdul Wahab dan Ridwan Yazid.
Normansyah yang sebelumnya sudah melakukan Pendekatan kepada Beberapa tokoh Masyarakat Mandau termasuk juga ketua Puan PAN Riau ElidaNetti Akhirnya menentukan pilihan Berpasangan dengan Mantan Kepala Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) yang juga pernah Menjabat Camat mandau Ridwan Yazid S.sos
Duet Mantan Wakil Bupati Bengkalis periode 2005 - 2010 dan Mantan Kepalaf Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) itu bertekad memperbaiki Kabupaten berjuluk Sri Junjungan dengan jualan Sentral Produksi Pedesaan. Petanian hingga Perkebunan.
"Kami serius dan sangat serius bertarung di Pilkada Bengkalis. Bahkan segala persyaratannya telah kami persiapkan. Jika Allah ridho, maka jalan akan terbuka lebar,"ujar Normansyah Abdul Wahab yang juga mantan Ketua DPD Golkar Bengkalis Periode 2004 - 2009.
Dikatakan Normansyah, tekad dirinya dan Ridwan juga sudah dituangkan melalui jargonnya. "Maju, Berjuang dan Menang".
"Sentral produksi pedesaan. Pertanian hingga perkebunan jadi prioritas utama dan akan membangun komuditi komuditi yang ada tanpa mengenyampingkan sektor lainnya yang dianggap juga sangat berpengaruh di Kabupaten Bengkalis. Kami mohon doa dan dukungan masyarakat,".Jelasnya. (putra)
Berita Lainnya
Buka Perdana Paska New Normal, Pengunjung Istana Siak Sudah Capai 305 Orang
Rene Alberts Resmi Latih Persib Bandung
Tabur Bunga Wujud Penghormatan, Keluarga Besar Kodim 0314/Inhil Ziarah ke TMP Yudha Bakti Tembilahan
Pertandingan Domino Meriahkan Rangkaian HPN dan Bulan K3 di Inhil
Pelaku Penyebaran Foto dan Video Syur di Medsos Ditangkap
Wamen BUMN Pesan Jaga Produksi Blok Rokan
PT. EDI dan PT. SAI komitmen Ciptakan Lingkungan Ramah Untuk Anak dan Perempuan
Wakil Bupati Pimpin Rapat Koordinasi Pelaksanaan Vaksinasi covid 19