Hadiri Buka Bersama dengan Kejaksaan, Wabup Harapkan Hubungan Baik Seluruh Forkopimda Inhil Tetap Terjalin

Inhil - Wakil Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Riau, Syamsuddin Uti (SU) menghadiri kegiatan buka bersama yang dilaksanakan oleh Kejaksaan Negeri Tembilahan, Rabu (22/5/2019).
Dalam kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Kejaksaan tersebut juga dihadiri oleh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Inhil, seperti Kapolres Inhil, Kalapas, Kepala Pengadilan Negeri Tembilahan, Pejabat Eselon Pemkab Inhil serta Himpunan Mahasiswa Inhil (HMI).
Dengan kegiatan itu, SU mengatakan bahwasanya Pemkab Inhil menyambut baik, apalagi dengan kegiatan tersebut unsur Forkopimda Inhil bisa duduk bersama.
Ia berharap, dengan kegiatan seperti ini bisa mempererat jalinan silaturahmi antara Forkopimda Inhil yang selama ini telah terjalin dengan baik.
Mudah-mudahan apa yang menjadi niat baik kita hari ini bisa dikabulkan ileh Allah SWT, dan hubungan silahturahim ini dapat terus terjalin dengan baik untuk kepentingan masyarakat Inhil, harap Wabup.
Sementara itu, Kepala Kejaksaan Negeri Tembilahan, Susilo memaparkan maksud diadakannya kegiatan buka bersama ini tidak lain untuk meningkatkan iman di bulan yang penuh berkah ini.
Sebelum buka bersama kita adakn terlebih dahulu pembagian takjil kepada masyrakat. Mudah-mudahan di bulan Ramadan ini, dosa-dosa kita yang telah lalu di hapuskan oleh Allah SWT, harap Susilo.
Berita Lainnya
SMSI Apresiasi Diskominfo Inhil Jalin Kerjasama dengan Perusahaan Pers
Pj Bupati Inhil Erisman Soroti Kebersihan Tembilahan, Minta DLHK Pro aktif
Inovasi Era Digital ''Pembuatan Surat Secara Online'' di Kab. Bengkalis
Yurnalis Sebut Kerajaan Rantau Kampar Kiri Gunung Sahilan Darussalam Aset Kampar yang Tak Ternilai Harganya
Pilkades Serentak Diundur, Catur Beralasan Karena Persoalan Administrasi dan Kesiapan Calon
Di Ikuti 45 Tim, Pj. Bupati Inhil Hadiri Pembukaan Turnamen Basket 3X3 Kapolres Cup
Tak Pernah Didatangi Pemimpin, Dewan Desa Bukit Kerikil Apresiasi Kehadiran Abdul Wahid
Polres Kampar, Gelar Patroli Gabungan Berskala Besar Jelang Pilkades Serentak di Kabupaten. Kampar