Hari Kesaktian Pancasila, Polres Bengkalis Ikuti Upacara Secara Hybrid dan Prokes

Nusaperdana.com,Bengkalis, - Polres Bengkalis mengikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2021, di ruang Vicon Patria Tama Polres Bengkalis jalan Pertanian Desa Senggoro kecamatan Bengkalis Kabupaten Bengkalis, Jum'at (01/10) pagi.
Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2021 dilaksanakan secara hybrid (kombinasi daring dan luring), sederhana dan khidmat dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan (Prokes) dengan tema,"INDONESIA TANGGUNG BERLANDASKAN PANCASILA"
Upacara dilaksanakan Live Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta dengan Inspektur Upacara Presiden RI, Joko Widodo.
Kapolres Bengkalis AKBP Hendra Gunawan, SIK MT mengatakan, walaupun Kabupaten Bengkalis Level 2 diizinkan untuk menyelenggarakan dengan sederhana, khidmat, minimalis, dan mematuhi protokol kesehatan Covid-19.
"Peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang merupakan salah satu hari bersejarah dimana saat itu terjadi suatu peristiwa pada tahun 1965, yang berujung pada penculikan dan gugurnya tujuh putera terbaik bangsa,"ucapnya
Mari bersama-sama merenung sejenak tentang apa yang terjadi di masa lalu, dari semua kejadian itu menjadi cambuk sebagai pemicu semangat dalam bekerja.
"Sebagai generasi penerus pengorbanan para pahlawan dalam mencapai kemerdekaan harus diisi dengan pelayanan prima dan profesional untuk masyarakat,"ujar Orang nomor Satu di kepolisian Polres Bengkalis ini.
Ikut hadir pada upacara tersebut Waka Polres Bengkalis Kompol Asleli Farida Turnip, SIK, serta Para Kabag dan Kasat Polres Bengkalis.**
Berita Lainnya
Bupati Kampar Serahkan Santunan untuk 300 Anak Yatim Piatu
Satgas Covid-19 Inhil Waspadai Arus Balik Mudik
Upiyanti: Suami Saya Dibacok Gara Gara di Tuduh Mencuri Buah Jengkol Oleh Kaharudin
Pj Bupati Herman : Stand Up Comedy Wadah Salah Satu Wadah Menuangkan Kreatifitas Anak Muda
Diduga Depresi, Seorang Warga Duri Meloncat Dari Lantai 2 RSUD Mandau
Bupati HM Wardan Hadiri HUT Damkar dan Penyelamatan ke 104 di Gedung Engku Kelana Tembilahan
Kesehatan Masyarakat di Perbatasan Ditingkatkan
BPKK PKS Bengkalis gelar Pelatihan Konsultan Keluarga dan Pelantikan Duta RKI