Hujan Deras Sebabkan Ruko Pedagang di Pasar Kotabaru, Inhil Tergenang Air


Inhil - Hujan deras yang terjadi menyebabkan sejumlah ruko tempat pedagang menjajakan jualannya tergenang air dengan ketinggian 5 sampai 10 sentimeter. Genangan air terjadi hampir di setiap sudut Pasar Kota Baru, Keritang, Inhil, Senin (3/6/2019). Ketinggian genangan air di kawasan Pasar Kota Baru sekitar 5 sampai 10 sentimeter. Penyebabnya lantaran curah hujan tinggi dan juga kecilnya drainase (pembuangan air) sehingga tidak bisa menampung debit air yang terlalu besar. Menurut salah satu pedagang, setiap terjadi hujan deras pasti akan tergenang air bahkan hingga ke dalam ruko. "Di sini kalau hujan deras pasti selalu banjir begini, bahkan sampai ke dalam airnya, kalau drainasenya tak diperbesar ya pasti akan begini terus, setiap hujan deras ya harus siaga banjir, siaga genangan air," tutup pedagang.



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar