Juventus Vs Torino: Tekad Il Toro Menjegal Bianconeri Raih Scudetto

Juventus sukses mengalahkan Torino di pertemuan mereka November lalu. Sumber Foto: Detik.com

Nusaperdana.com, Turin - Duel Juventus vs Torino akan tersaji di pekan ke-30 Serie A. Il Toro bertekad menjegal Bianconeri dalam usaha mempertahankan scudetto.

Laga bertajuk Derby della Mole ini akan berlangsung Sabtu (4/7/2020) pukul 22.15 WIB. Masing-masing tim punya motivasi sendiri.

Juventus ingin menjaga jarak aman di puncak klasemen sementara Liga Italia dari kejaran Lazio. Saat ini skuad asuhan Maurizio Sarri sudah mengumpulkan 72 poin, terpaut 4 poin dari Biancoceleste.

Sedangkan Torino tengah berjuang lolos dari degradasi. Mereka saat ini berada di posisi ke-15 dengan 31 poin, berjarak 6 poin dari Lecce yang berada di batas atas zona degradasi. Tak hanya itu, mereka juga berpeluang menghambat laju Juventus kembali meraih scudetto musim ini.

"Ini laga kelas atas, sangat penting bagi kami dan fans, jadi kami benar-benar fokus," ujar allenatore Torino, Moreno Longo, dikutip Football Italia.

"Kami harus menghadapi Juve sebagai kesatuan tim dalam setiap situasi, saling membantu dalam situasi sulit, tapi juga siap menyerang balik."

"Laga derby harus dimainkan dengan hati dan pikiran yang tepat, karena akan berlangsung emosional. Hati harus sejalan dengan pikiran, jangan biarkan emosi mengambil alih. Kalau tidak, tujuan kami tak akan tercapai," jelasnya.

Senada, Sarri pun menyadari Juve bukan sekedar melawan tim yang tengah berjuang bertahan di Serie A. Ada harga diri yang dipertaruhkan di situ.

"Karena ini derby, kami tahu akan menghadapi tim yang amat termotivasi, dan untuk alasan yang berbeda, penting bagi mereka bisa mengalahkan kami," ujar Sarri.

"Dengan motivasi seperti itu, kami harus tampil baik untuk menetralisir serangan mereka. Kalau tidak, kami akan terjerat masalah," tukas pelatih 61 tahun itu.

Di pertemuan sebelumnya di musim ini, Juventus menang tipis 1-0 berkat gol Matthijs De Ligt.



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar