Kabag Ren Polres Torut Pimpim Anev Realisasi Anggaran Semester I Tahun 2020
Nusaperdana.com, Torut - Kabag Ren Polres Toraja Utara, Kompol Sudaryanto, S.Sos pimpin rapat Analisa dan Evaluasi (Anev) Realisasi Anggaran Semester I tahun 2020, Bertempat di Aula Mapolres Toraja Utara, (09/07/2020) Kamis.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Ps. Kasi Keu Polres Toraja Utara AIPDA ROBERT dan para Kasium Polsek Jajaran Polres Toraja Utara.
Kabag Ren Polres Toraja Utara Kompol Sudaryanto, S.Sos dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa seluruh jajaran Polsek pengguna anggaran, yang anggarannya belum terserap secara maksimal dan bahkan ada yang belum terserap sama sekali untuk segera diserap. Tentunya dengan administrasi yang lengkap, sehingga tidak menjadi temuan saat pemeriksaan, apabila ada kesulitan atau kendala agar dikoordinasikan kepada Bagian Perencanaan (Bag Ren) Polres Toraja Utara.
”Kegiatan Anev ini dilaksanakan bertujuan untuk mengetahui tingkat realisasi anggaran semester I dan rencana kebutuhan anggaran dari masing-masing Polsek jajaran pengguna anggaran tahun 2020″, ujar Kabag Ren.
Lebih khusus, Kabag Ren menekankan kepada semua pengguna anggaran, dalam pelaksanaan realisasi anggaran harus disesuaikan kalender kamtibmas sehingga kegiatan yang dilaksanakan bisa tepat sasaran.
“Bagi unit kerja yang anggarannya belum terserap secara maksimal untuk segera merumusukan kegiatan-kegiatan yang promoter guna capaian realisasi tetntunya bisa dipertanggungjawabkan,” tutup Sudaryanto. (caverius adi)
(HUMAS POLRES TORAJA UTARA)
Berita Lainnya
Kwarcab Gerakan Pramuka Asahan Audiensi dengan Bupati Asahan
Ketua TP-PKK Kepri Hj Dewi Kumalasari Buka Workshop Optimalisasi Layanan BK
Laksanakan Program Penghijauan di UPP, Wakapolres : Jangan berhenti berbuat yang terbaik
Bupati HM Wardan Pantau dan gesa Rehab Jalan yang Sempat Viral Di Desa Igal, Mandah
Dit Intelkam Polda Riau Silaturahmi dengan Masyarakat, Ciptakan Situasi Kamtibmas
LPPNRI Kampar Laporkan Kades Pulau Permai Ke Kejari Kampar Terkait Pengunaan DD Tahun Anggaran 2023.
Bupati HM Wardan Hadiri Press Release dan Pemusnahan Barang Bukti di Polres Inhil
Camat dan Kades Apresiasi KNPI Kampar Terhadap Penanggulangan Covid-19