Kasat Reskrim Polres Bengkalis Coffee Morning Bersama Rekan-rekan Media Duri

Nusaperdana.com,Duri- Kasat Reskrim Polres Bengkalis AKP Gian Wiatma Jonimandala STK, SIK MH, menggelar coffee morning bersama rekan-rekan awak media Duri di kedai Kopi 352 jalan Hangtuah Duri, Jum'at (19/1/2024).
Coffee morning dalam rangka mempererat silaturahmi ini, Kasat Reskrim AKP Gian Wiatma yang didampingi Kanit Tipiter IPTU Dodi Rifo SH bersama beberapa Personil juga menyampaikan pesan Pemilu Damai tahun 2024.
Kasat Reskrim Polres Bengkalis AKP Gian Wiatma pada kesempatan itu mengucapkan terimakasih atas kehadiran rekan-rekan media Duri pada acara coffee morning ini.
"Pertemuan ini tidak hanya sampai disini, dilain waktu kita akan lakukan kembali," ucapnya sembari menceritakan pengalaman bertugas dibeberapa daerah hingga sampai di Kabupaten Bengkalis.
AKP Gian, juga berharap kiranya sebelum menaikkan berita kriminal di Polres Bengkalis terlebih dahulu konfirmasi kepada pihaknya.
"Mohon dikonfirmasikan kepada saya sebelumnya agar jangan terjadi informasi yang simpang siur," ungkapnya.
Ditambahkan AKP Gian, juga mengingatkan kepada rekan-rekan Media Duri, saat ini sudah memasuki tahapan Pemilu tahun 2024 mari saling bekerjasama menjaga keamanan dan ketertiban.
"Media sangat berperan dalam menciptakan situasi Pemilu aman dan damai 2024 ini. Mari bersama menyampaikan informasi akurat serta hindari berita yang memprovokasi di tengah-tengah masyarakat," pesannya.
Sementara itu, perwakilan awak Media Duri yang hadir Johnson, Sutarno dan Iwan Gunawan dengan nada yang sama menyampaikan ucapan terimakasih atas acara coffee morning dan giat Cooling System yang digelar Sat Reskrim Polres Bengkalis.
"Mudah-mudahan melalui pertemuan ini akan terbangun hubungan silaturahmi yang semakin baik ke depan.Dan mengharapkan setiap kegiatan yang akan dieskpos di media dapat segera di share di group yang sudah ada," ujar Jhonson salah awak media yang hadir.**
Berita Lainnya
Kapolda Berikan Arahan Kapolres Luwu Timur
Tingkatkan Bauran EBT, PT PJB Uji Co-firing di PLTU Tembilahan
Rangkul Apdesi, ini Salah Satu Program Hiwada
Bupati Tegal Temui Pendemo Aksi Unjuk Rasa Menentang UU Cipta Kerja
Besok Akan Ada Penyemprotan Disinfektan Secara Menyeluruh di Tembilahan
Satgas TMMD Ke 110 Kodim 0313/KPR, Dampingi Anak - Anak Belajar Dirumah
Sosialisasi RSLH Mencegah Tumbuh Kembangnya Pemukiman Kumuh
Miliki 77 Paket Shabu, Seorang IRT di Desa Kota Garo Ditangkap Unit Reskrim Polsek Tapung Hilir