Kejari Rohul Jebloskan Oknum Polisi ke LP Kasus Perselingkuhan dengan Istri Polisi
Nusaperdana.com, Rohul - Kejaksaan Negeri (Kejari) Rohul 'eksekusi' oknum polisi yang selingkuhi istri polisi ke Lembaga Pemasyarakatan (LP) Kelas II B Pasir Pengaraian, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul).
Hal itu dibenarkan Kasi Pidana Umum (Pidum) Kejaksaan Negeri (Kejari) Rohul, Hendar Rasyid Nasution kepada wartawan di ruang kerjanya di Kantor Kejari Rohul, Kamis 14 Juli 2022
oknum polisi inisial PN itu,sudah kita serahkan ke LP Rohul sekitar pukul 12.00 WIB tadi siang.Pada saat penyerahan ke LP pun tadi dikawal oleh Personil Propam Polres Rohul. Tadi dia datang sendiri kemari dan setelah dilengkapi administrasinya dan setelah swab PCR langsung diantar dan diserahkan ke LP, "jelas Hendar.
Jadi untuk terdakwa lainnya PR belum dieksekusi karena mengajukan Pledoi atau pembelaan melalui Kuasa Hukumnya .terdakwa PN, divonis Hukuman 9 bulan penjara oleh Pengadilan Negeri Rohul ,karena melanggar pasal 284 KUHP tentang perzinahan.
Sebelumnya diberitakan, oknum polisi inisial PN dipergoki selingkuhi istri seorang oknum polisi yang berdinas di lingkungan Polres Rohul.
Korban berinisial SS kala itu menceritakan, perselingkuhan antara istrinya, PR dengan PN sudah berlangsung lama. SS bahkan memergoki istrinya itu sedang bermesraan dengan kondisi celana terbuka.
Merasa geram, akhirnya SS pun membawa persoalan itu ke Polres Rohul.Proses pemeriksaan atas kasusnya itu juga sudah dimulai sejak tahun lalu dan baru mencuat sekarang.(GS)


Berita Lainnya
Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
Didemo Dua Kali, Galian C di Sungai Jalau Tetap Beroperasi, LPPNRI Kampar: Negara Jangan Kalah oleh Pelanggar Hukum
Mantan Kades Indra Sakti Divonis 7 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Lahan Transmigrasi
Shaqilla Azzahra, Siswa SDN 001 Tembilahan Kota Terima Anugerah Award Internasional di IRFW 2026
FH Unilak Study Visit ke Kuala Lumpur, Mahasiswa Dibekali Wawasan Hukum Internasional
Bupati Kasmarni Kunjungi Desa Bantan Timur, Perkuat Pendidikan Ramah Anak dan Pemberdayaan Perempuan
Kapolres Bengkalis Tegaskan Tiga Oknum Yang Terlibat Pesta Narkoba di Bengkalis Terancam PTDH
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo