Kenduri Kampung RW 15 dan RW 16 Pematang Pudu, Abi Bahrun Minta Restu Warga


Nusaperdana.com, Duri - Calon Bupati H. Abi Bahrun S.S, MSi yang diusung partai PKS dan PPP Hadiri kenduri kampung RW 15 dan RW 16 kelurahan Pematang Pudu kecamatan Mandau, bertempat di workshop jalan bakti. Minggu (13/09/2020)

Acara yang berlangsung Pada pukul 10.00 wib hingga pukul 12.00 wib Abi Bahrun yang didampingi Politisi Partai PKS yang juga anggota DPRD kabupaten Bengkalis H. Adri, Giyanto, ketua DPC Partai PKS kecamatan Mandau Harpan Harahap, Tokoh Masyarakat Sakai H. Siantar tokoh Masyarakat P. Pudu Safrizal, Meminta restu dan dukungan kepada masyarakat RW 15 dan 16 khusus kelurahan Pematang Pudu maju sebagai Bupati Bengkalis

"Pada kesempatan ini Kami Pasangan AMAN kan Bengkalis mohon Doa Restu dan dukungan dari seluruh lapisan Masyarakat Duri khususnya kelurahan Pematang Pudu" Ucap Abi Bahrun dalam sambutannya dihadapan masyarakat RW 15 dan RW 16.

Kata Abi menjelaskan Tanggal 04 September kami telah mendaftar ke KPU Bengkalis dan dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan pencabutan nomor urut pasangan balon menjadi calon, Mudah-mudahan nomor yang di undi sesuai dengan program-program unggulan pasangan AMAN Bengkalis.

Dengan Program-program unggulan yang disampaikan yang salah satunya pendidikan gratis dari SD sampai ke perguruan tinggi menjadi 11 visi misi maju sebagai Bupati Bengkalis

"Dengan 11 visi misi itu untuk kemakmuran dan kesejahteraan Masyarakat Bengkalis kedepannya" kata Abi Bahru disambut tepuk tangan masyarakat yang Hadir kenduri kampung itu.

Senada juga disampaikan dari  Politisi PKS dan Juga Anggota DPRD Bengkalis yang ada di Kelurahan Pematang Pudu mengatakan sosok, H. Abi Bahrun, S.S, M.Si patut kita dukung menjadi Bupati Bengkalis, Ia memiliki latar belakang Pendidikan Agama dan Ilmu Kepemerintahan, mudah-mudahan dapat memajukan Kabupaten Bengkalis kedapannya. (putra)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar