Korwil TRCPPA Riau Silaturahmi Dengan Kapolda Riau

Nusaperdana.com,Pekanbaru - Koordinator Wilayah Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak (Korwil TRCPPA) Provinsi Riau, Rika Parlina didampingi Pembina TRCPPA AKBP (P) Tri Hastuti dan Tim Silaturahmi dengan Kapolda Riau Irjen Pol M.Iqbal, Kamis (25/5/2023).
Silaturahmi yang berlangsung di ruang Kerja Orang Nomor Satu di Kepolisian Provinsi Riau ini, membahas kerjasama dan sinergitas dalam penanganan kasus-kasus terkait Perempuan dan anak seperti Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) Pelecehan Seksual dan lainnya.
Korwil TRCPPA Riau Rika Parlina mengatakan ada beberapa kasus yang kita sampaikan kepada Kapolda bapak Irjen Pol M.Iqbal diantaranya laporan kasus di Polsek masih mengalami penundaan prosesnya.
"Seperti oknum Kepsek yang melakukan Pelecehan seksual terhadap Murid, dan kasus Hotel Citymart Bandara yang melibatkan anak dibawah umur mengalami penusukan tapi pihak hotel tidak bertanggung jawab," papar Rika didampingi Sekjen Nurika Abniyarti dan Humas Aditya Permana team yang selalu bergerak mendampingi korban anak dan perempuan di Riau.
Sementara itu, Kapolda Riau Irjen Pol M.Iqbal mengucapkan terimakasih atas kunjungan Silaturahmi dari Tim Korwil TRCPPA Provinsi Riau dan menanggap baik kasus-kasus yang disampaikan.
"Langsung hubungi atau WA saya melalui Pembina AKBP Tri Hastuti kasus-kasus apa aja yang lambat penanganannya," ujar Kapolda Riau.
Diakhir silaturahmi yang penuh keakraban itu, Pembina TRCPPA Riau AKBP (P) Tri Hastuti juga meminta waktu kepada Kapolda Riau Irjan Pol M.Iqbal untuk memberikan penghargaan kepada Anggota Reskrimsus dan Reskrimum.**
Berita Lainnya
AKP P Simatupang Gelar Strong Point OPS Zebra LK 2023
Jembatan Putus Diterjang Banjir Bandang, 4 Meninggal Dunia 6 Hilang
Kecamatan Sopai Laksanakan Langkah Pencegahan Covid-19
Jelajahi Pasar Bolu, Patroli Sat Sabhara Polres Toraja Utara Sosialisasi Penerapan Protokol Kesehatan Jelang New Normal
Gubernur Khofifah Ajak Anak Muda Jadikan Jatim Provinsi Terdepan di Bidang Ekonomi Kreatif di Indonesia
Event HAN 2022, Genre Bersama Forum Anak Bengkalis Gelar Perlombaan
Pasien Positif Covid-19 di Riau Bertambah
Pansus Pokir Rapat Perdana Bersama Bappeda Bengkalis