Lewat Dana Bermasa, Pemdes Air Kulim Gesa Pembangunan Jalan Lingkungan

Nusaperdana.com,Bathin Solapan - Lewat Dana Bermasa tahun 2023,Pemdes Air Kulim, menggesa Pembangunan Jalan di wilayah Desa Air Kulim, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis.
Dengan mengalokasikan dana bersama tersebut Pj Kades Air Kulim Suryati S.Sos telah melakukan semenisasi Jalan dan base di dua titik.
Pj Kades Air Kulim Suryati saat dikonfirmasi awak media mengatakan Pembangunan jalan lingkungan desa berjalan lancar berkat program unggulan Bupati Bengkalis Kasmarni, lewat dana Bermasa.
"Alhamdulillah, Jalan yang biasanya sulit dilalui, saat ini sudah lancar setelah disemenisasi dan dibase .Sehingga akses jalan bagi masyarakat berjalan lancar dan nyaman," ucapnya.
Pj Kades Suryani menjelaskan, tahun ini Pemdes Air Kulim telah berhasil membangun base jalan Mawar di RW 06/ RT 03 sepanjang 203 M X 3 M X 0,15 M dengan dana sebesar Rp 68 Juta. Dan pembangunan semenisasi Gang Kelapa RT 02/ RW 10 sepanjang 63 M X 3M X 0,15 M dengan dana sebesar Rp 63 Juta.
"Jadi dengan dibangunnya dua titik jalan ini, kita harapkan masyarakat dapat menikmati hasil pembangunan dibawah kepemimpinan Bupati Bengkalis Kasmarni. Dan menghimbau masyarakat dapat menjaga dan merawat jalan tersebut untuk aktivitas sehari-hari," pungkasnya.**
Berita Lainnya
Berikut Istilah Baru Seputar Covid-19 yang Patut Diketahui Warga Inhil
Periksa Kesehatan, Gubernur Sulsel Negatif Covid-19
Warga Parit Benut Kec Meral Pertanyakan Izin Pelabuhan PT KMS
Camat Mandau Tinjau Jalan dan Serahkan Sembako Dari Bupati Bengkalis di Babussalam
Jembatan Bodem Roboh Siapa yang Harus Bertanggungjawab?
Plt Kepala Diskominfops Inhil Imbau Insan Pers Tetap Perhatikan Prokes Dalam Tugas
Zusneli Zubir Saat Seminar BPNB Sumbar Angkat Keberadaan Kerajaan Jambu Lipo di Sijunjung
Baznas Bengkalis Sosialisasi Zakat Infak Sedekah dan DSKL di Mandau