Peduli Sesama, IKM Geragai Bantu Warga Kurang Mampu
Nusaperdana.com, Muarasabak - Peduli sesama di tengah pandemi covid-19, Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kecamatan Geragai membagikan sembako untuk warga yang membutuhkan. Adapun sembako ini didapat dari sumbangan pengurus dan anggota IKM Kecamatan Geragai, Senin (11/5/2020) sore.
Hal ini disampaikan oleh Ketua IKM Kecamatan Geragai, Arijal Tanjung disela kegiatan di kawasan pasar Blok D, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi.
"Alhamdulillah kita masih bisa berbagi. Kebetulan ini bulan baik, bulan suci Ramadhan, juga di tengah pandemi covid-19," ujarnya.
"Sembako ini kita dapat dari sumbangan pengurus dan anggota IKM Kecamatan Geragai," tambahnya.
Dengan mengusung pepatah minang, "Barek Samo Dipikua, Ringan Samo Dijinjiang". Uda Ar, panggilan akrab Arijal Tanjung berharap agar sedikit bantuan yang di berikan IKM tersebut bisa bermanfaat untuk warga yang menerima.
"Semoga apa yang kita lakukan ini bisa bermanfaat, khususnya bagi yang menerima," tukas Uda Ar.
Sementara itu, Abu Bakar warga RT 03 RW 01 Pandan Jaya penerima sembako dari IKM berterima kasih kepada IKM Kecamatan Geragai atas bantuan yang diterimanya.
"Saya ucapkan terima kasih untuk IKM, semoga IKM kedepannya bisa semakin solid. Dan bisa terus berbagi dan membantu sesama, khususnya warga Geragai," katanya.
Selain pengurus dan anggota IKM Kecamatan Geragai, tampak hadir juga dalam kegiatan Ketua IKM Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Wirdayanti, Sekretaris IKM Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Hendri Darmanto dan Ketua Harian Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Feri. (ygo)


Berita Lainnya
Wujud Solidaritas Insan Pers, PWI Bengkalis Serahkan Bantuan Kemanusiaan melalui BAZNAS
Musyawarah Warga dan Kaur Desa Indra Sakti Berakhir Damai, Sengketa Perusakan Tanaman Temui Titik Terang
LBH CLPK Siap Laporkan Kaur Desa Indra Sakti, Musyawarah Buntu dan Pejabat Desa Mengaku Tidak Tahu
Kepala Desa Senama Nenek Diduga Jadi Dalang Konflik, Lahan 2.800 Hektare Dijadikan Arena Perebutan Kuasa
Dukungan Masyarakat Menguat, Wali Murid Larang Anak Ikut Demo Koperasi Merah Putih di SMA 2 Kampar
DPC PDIP SIAK ADAKAN SILATURAHMI DAN KONSOLIDASI SELURUH PENGURUS PARTAI MASA BAKTI 2025-2030
Hutan Hulu Kampar Dibabat, Air Terjun Gulamo Terancam: Masyarakat Minta Aparat Bertindak Cepat
Eks Kades Indra Sakti Dituntut 8 Tahun Penjara, Jaksa Tegaskan Ada Penyalahgunaan Wewenang Tanah Transmigrasi