Pimpin Apel Pagi, Kapolsek Tekankan Tentang Kekompakan dan Sikap Humanis


Nusaperdana.com, Toraja Utara - Apel pagi merupakan kewajiban bagi setiap Personil Polri, selain untuk mendengar arahan pimpinan dan pengecekan personil, apel pagi juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan bagi Personil Polri itu sendiri.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolsek Rantepao Polres Toraja Utara KOMPOL Marthen Buttu, SH saat memimpin giat rutin apel pagi di Halaman Mapolsek Rantepao Jln. Budi Utomo Kec. Rantepao Kab. Toraja Utara, Rabu pagi (11/3/2020).

"Dalam apel pagi hari ini kita menekankan kepada Personil agar terus menjaga kekompakan personil, solidaritas antar personil penting untuk menjaga kinerja Polsek Rantepao agar semakin baik tentunya dalam menghadapi Pilkada 2020 di Kabupaten Toraja Utara," tambah Kapolsek.

Selain berbicara kekompakan, kedisiplinan dan kebersihan, personil ditekankan untuk tetap semakin Humanis saat hadir di tengah masyarakat menyampaikan Himbauan-himbauan Kamtibmas guna mendukung terwujudnya Pilkada 2020 yang aman, damai dan sejuk di Kabupaten Toraja Utara," jelas Kompol Marthen. (Hms/Arie)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar