Polda Sulsel kerahkan tim "Trauma Healing" bantu korban Banjir Bandang di Masamba


Nusaperdana.com, Luwu Utara - Polda Sulawesi Selatan mengerahkan 10 Personil yang tergabung dalam tim "Trauma Healing" untuk membantu menangani para korban banjir bandang  di Masamba Kabupaten Luwu Utara. Kamis, (16/07/2020).

Berdasarkan pantauan, Sebelum diberangkatkan,  anggota tim terlebih dahulu menerima arahan teknis terkait cara bertindak di lapangan oleh Ketua Tim yakni AKBP Dwitondo Widodo, S.Psi., Psikolog. Yang juga menjabat Kabagpsi Ro SDM Polda Sulse di Aula Bagpsi Ro SDM Polda Sulsel.

“Pelibatan Tim Trauma Healing ke Lokasi terdampak bencana banjir di wilayah Masamba, Kab. Luwu Utara bertujuan membantu para penyintas bencana dalam mengurangi beban Psikologis yang sedang dialami,”ungkap Dwitondo.

Dari data yang ada adapun Jumlah Personel yang tergabung dalam Tim sejumlah 10 orang diantaranya,   AKBP Dwitondo Widodo, S.Psi., Psikolog, Kompol Fantry Taherong, SH. SIK.MH,  AKP A. Sirajuddin, S.Psi., M.A. AKP M. Asep Muharam, M.Psi., Psikolog. (Amir)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar