Jaga Ketersediaan Pangan di Tengah Pandemi
Polres Torut Tanam 5000 Kacang Tanah dan Cabai

Nusaperdana.com, Toraja Utara - Dalam menjaga ketersediaan pangan di tengah pandemi Covid-19, Polres Toraja Utara menanam kacang tanah dan cabai sebanyak 5.000, di Dusun Kalambe, Lembang Misa Babana, Kecamatan Buntao, Kabupaten Toraja Utara Senin (8/6/2020).
Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati S.IK, M.H yang memimpin kegiatan tersebut dan dihadiri oleh para Kabag, Kasat, Camat Buntao Yohanis, Kepala Lembang Misa Babana Jendry Atto Danduru, dan masyarakat Dusun Kalambe, Lembang Misa Babana.
"Kegiatan ini untuk mendukung kesediaan pangan dalam menghadapi masa pandemi wabah virus covid-19. Ini upaya Polri ikut membantu tugas pemerintah dalam mensosialisasikan program ketahanan pangan," kata Kapolres.
Program ketahanan pangan ini sebagai upaya mendukung kebijakan Kapolri Jenderal Pol Idham Aziz dalam menjaga ketersediaan pangan saat pandemi Covid-19. Ada sebenyak 5.000 bibit tanaman kacang tanah dan cabai yang diserahkan ke Camat Buntao.
Kemudian bibit tanaman tersebut ditanam bersama-sama oleh Kapolres Toraja Utara dan didampingi oleh Camat Buntao, Kepala Lembang Misa Babana, dan personel Polres Toraja Utara. (caverius adi)
Berita Lainnya
Tiga Kali Juara Umum MTQ Babussalam, Piala Bergilir Ditetapkan Milik RW 07
Polres Rohul Gelar Rapat Anev Penanganan Karhutla di Kantor BPBD Rohul
924 Miras Dalam Kemasan Botol Berhasil Diamankan Tim TRC Pol PP Depok
Polsek Minas Polres Siak Berhasil Membekuk Pelaku Pencurian dengan Kekerasan
Penampilan Nasyhid Cilik Hingga Drama Merihakan Halal Bilahal IPPMAGAS dan S2AK
Pertumbuhan Ekonomi Kepri Meningkat, Optimisme Pemulihan Terjawab
Usai Pendaftaran Pasangan KBS Lakukan Pemeriksaan Kesehatan
Meskipun Hujan, Upacara HUT RI Ke-78 di Bathin Solapan Tetap Berjalan Lancar dan Khidmat