Puncak Perayaan Hari Bhayangkara Ke 74, Kapolres Torut Berikan Penghargaan Kepada Media
Nusaperdana.com, Toraja Utara - Pada puncak perayaan Hari Bhayangkara Ke-74, Polres Toraja Utara memberikan penghargaan kepada media atau insan pers Rabu (1/7/2020)
Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Kapolres Toraja Utara, AKBP Yudha Wirajati Kusuma SIK MH kepada media Cetak, TV, dan Online.
"Pemberian penghargaan kepada media tepat pada Hari Bhayangkara ke-74 ini karena media-media ini selalu aktif mempublikasikan kegiatan Polres guna menunjang terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif," katanya
Kata dia, dengan adanya penghargaan tersebut, bisa memberikan motivasi dan lebih dalam melayani khususnya memberikan informasi yang dibutuhkan publik.
"Kita mengharapkan agar rekan-rekan media bisa memberikan informasi yang menyejukkan bagi masyarakat. Dan paling penting tidak menyebarkan hoaks," jelas perwira berpangkat dua melati itu. (caverius adi)
Berita Lainnya
Akibat Hujan Lebat, Beberapa Jalan Penghubung Desa di Wilayah Kampar Kiri Terendam Banjir
Tanggap Sosial Pasar Murah Tiga Bulan Sekali, Salah Satu Program Unggulan KBS
Kapolda Riau Resmikan Vaksin Center Polres Meranti, Terget Perhari 1000 Dosis
Tiga WNA Malaysia Pencuri Ikan Bebas, Mahasiswa Gelar Aksi Protes ke PN Bengkalis
Polres dan PBB Adakan Rapat Lintas Sektoral bersama Instansi Terkait, Tercipta Keamanan dan Terhindar dari Covid-19
Peringatan Maulid Adalah Bentuk Rasa Cinta pada Rasulullah
Kobaran Api Bakar Rumah Warga di KM 9 Kulim
Polres Bintan bersama TNI Mengamankan Jalannya Deklarasi Kampanye Damai Paslon Cabup dan Cawabup Bintan