Tantowi Caleg Terpilih Partai Gerindra Dapil 4 Mandau Buka Puasa Bersama Tim Pemenangan

Nusaperdana.com,Mandau - Anggota Calon Legislatif (Caleg) terpilih dari Partai Gerindra dapil 4 Mandau Tantowi Saputra Pangaribuan menggelar buka puasa bersama Tim pemenangannya, Senin (25/3/2024).
Bertempat di Caffe Polos jalan Desa Harapan Duri, buka bersama ini adalah bentuk silaturahmi dan perhatian terhadap tim yang telah sukses mengantarkannya duduk di DPRD Kabupaten Bengkalis untuk periode 2024 hingga 2029 mendatang.
Selain buka puasa bersama, pada kesempatan itu Tantowi Saputra Pangaribuan juga saling sapa dan bertukar pikiran kepada Tim yang diketuai Wardana Saputra untuk program-program ke depan.
Tantowi Saputra Pangaribuan mengatakan acara hari ini selain buka puasa bersama juga bentuk silaturahmi setelah selesai pelaksanaan Pemilihan Legislatif tahun 2024 kemarin.
"Kita ini bukan hanya sekedar tim saat Pemilihan aja, tapi saya berharap kedepannya untuk dapat tetap menjalin silaturahmi kepada masyarakat yang telah mempercayai saya untuk duduk di DPRD Bengkalis nanti," ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Wardana Saputra juga mengucapkan terimakasih kepada Tantowi Saputra Pangaribuan yang telah membuat acara buka puasa bersama dengan tim saat ini.
"Saya berharap, selaku ketua tim pemenangan silaturahmi ini tetap terjalin baik kedepannya. Dan kita tetap kompak mendukung Tantowi Saputra Pangaribuan menjalankan program-program untuk masyarakat," pungkasnya.**
Berita Lainnya
Wabup Husni Buka Musdalub Lembaga Adat Melayu Riau Kabupaten Siak
Ketua TP PKK Kecamatan Denpina Lantik Ketua TP PKK Tingkat Lembang
Meriahkan HPN dan Bulan K2 2022, PWI Inhil Gelar Lomba Karya Tulis
Jalin Kerjasama dengan Bank Riau Kepri, Bupati Alfedri ingin ada Kedai BRK di Kampung.
Jadi Satu-Satunya yang Layani Penumpang di Jambi, Pelabuhan Kuala Tungkal Tingkatkan Koordinasi
Saat Pembagian BLT, Kapolsek Sopai Sempatkan Menghimbau Warga Gunakan Masker
Andika : Visi - Misi Pemimpin Negeri Junjungan Sangat Tepat Sasaran
Satgas TMMD Apel Pengecekan Sebelum Upacara Pembukaan TMMD Ke-111 Kodim 0314/Inhil