Beras dan Tepung di Inhil Aman Selama Bulan Puasa

Nusaperdana.com, Inhil - Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagtri) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Dhoan Dwi Anggara menyampaikan bahwa ketersediaan bahan pokok jenis beras dan tepung aman selama Ramadhan 1442 H.
"Saat ini, stok beras ada 613,0 ton, cukup untuk 3 bulan kedepan. Sedangkan tepung ada 65,0 ton, cukup untuk 1 bulan kedepan," katanya, melalui Kabid Perdagangan, Hj Salbiah, Senin (12/4/2021) kemarin.
Sementara ini, hanya 2 jenis bahan pokok inilah yang dinyatakan ketersediaan stok mencukupi. Bagaiamana dengan bahan pokok lainnya? Salbiah tetap menyebutkan aman, hanya saja, distribusi dilakukan lebih rutin dibanding beras dan tepung.
Berdasarkan catatan Disdagtri, ada 5 jenis bahan pokok lainnya terus dipantau dalam Bulan Ramadhan, yakni Bawang Merah, Bawang Putih, Gula Pasir, Telur, dan Minyak Goreng. Sebab, data terbaru menyatakan untuk kelima jenis bahan pokok ini masih terputus menjelang Idul Fitri 1442 H.
Untuk Bawang Merah, saat ini hanya tersedia 6,5 ton, Bawang Putih hanya 5,5 ton, Gula Pasir hanya 30,6 ton, Telur hanya 37,0 ton, dan Minyak Goreng hanya 24,441,0 liter.
"Dari sumber data kita terima dari Bulog dan Distributor itu, diketahui bahwa kelima bahan pokok yang demikian itu hanya cukup untuk 2 minggu kedepan," ujarnya.
Berita Lainnya
Masuk RPJMN, Riau Diprediksi Jadi Pusat Ekonomi di Sumatera
Penjabat Bupati Kampar Hadiri Sidang Istimewa Paripurna Dalam Rangka HUT Kampar Ke-74 Tahun 2024
Dipilih Mayoritas Kelompok Tani, Ketua KUD Pancuran Gading Joni Piter Suplus Berjanji Siap Mundur Jika Gagal Mewujudkan Kekurangan Lahan Selama 2 Tahun
Abi Bahrun Jenguk Warga Penderita Kanker di Titian Antui
Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar Hari Jadi Rohil 2019
Oskar Family Duri Keluar Sebagai Jawara Futsal Tingkat SMP Usai Kalahkan Kumala FC Dumai
Puskesmas Teluk Pinang Sosialisasikan Surat Edaran Penggunaan Obat dan Gagal Ginjal Akut Pada Anak
Bupati Kasmarni Bersama Rombongan Tinjau Pekerjaan Jalan Lingkar Barat Duri