Diikuti 53 Kafilah, MTQ Ke 3 Kelurahan Duri Timur Resmi Dibuka

Nusaperdana.com,Mandau - Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) Ke 3 Kelurahan Duri Timur, Kecamatan Mandau bertempat di halaman Masjid Baiturrahman, resmi dibuka oleh Camat Mandau Riki Rihardi, Kamis (23/06) malam.
Melalui tema "Mari Kita Jadikan Rasulullah SAW Sebagai Suri Tauladan dengan Mengamalkan Isi Kandung Al-Quran dan Sunnahnya" MTQ ke 3 Kelurahan Duri Timur diikuti 53 kafilah dan 6 cabang perlombaan yaitu Tartil anak-anak, Tilawah anak-anak, Tilawah remaja, Tilawah dewasa, Hifzil Quran dan Tilawah, serta Musabaqoh Tilawatil Quran (MSQ).
Lurah Duri Timur Tommy Adi Putra mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada Ibu Bupati Bengkalis dalam hal ini melalui Bapak Camat Mandau Riki Rihardi yang pada tahun ini kembali menganggarkan dana untuk mengadakan MTQ tingkat Kelurahan.
"Semoga melalui MTQ kita mendapatkan kebaikan. Dan kepada dewan hakim untuk menilai anak-anak kita yang pantas untuk ditandingkan di tingkat Kecamatan sampai tingkat Kabupaten," harap Tommy.
Sementara itu, Camat Mandau Riki Rihardi berharap agar masyarakat Duri Timur untuk dapat meningkatkan semangatnya dalam berpartisipasi pada acara ataupun kegiatan yang ada di Kelurahan Duri Timur.
"Kami berharap pelaksanaan MTQ ini menjadi cikal bakal untuk menciptakan bibit-bibit unggul yang akan dipertandingkan tingkat Kabupaten melalui tingkat Kecamatan Mandau, semoga munculnya dari Kelurahan Duri Timur yang mewakili Kecamatan Mandau," ungkapnya.
Lebih lanjut, Riki mengimbau ke depan masyarakat Duri Timur untuk lebih bisa bersatu agar kita bisa memajukan kampung yang kita cintai, tidak ada yang tidak mungkin.
"Ikhtiar dan do'a harus terus kita lakukan, karena itulah yang membuat kita bisa lebih maju dan berkembang di masa-masa yang akan datang," pesan Camat Mandau sekaligus membuka MTQ Kelurahan Duri Timur.
Pembukaan MTQ ke 3 Kelurahan Duri Timur, Kecamatan Mandau juga ditandai dengan penekanan Sirine secara bersama dan penampilan musik tradisional Tambua serta Tari Piring dari Sumatera Barat.**
Berita Lainnya
Oknum LSM Diduga Minta Imbalan Rp1,5 Juta Lewat Transfer untuk Penghapusan Pemberitaan di Media
Pj Bupati Inhil Mengikuti Rapat secara virtual dalam rangka Fasilitasi dan Koordinasi Dukungan Pilkada Serentak
Kantor Pos Purwakarta Langgar Aturan Terkait Penyaluran Dana Bansos
Dandim 0314 Inhil Serahkan Kunci Rumah Layak Huni Bagi Warga Kurang Mampu di Tembilahan Kota
Pj Bupati Inhil Pimpinan Apel Gabungan Pengantar Tugas Bupati Inhil
Sekda Tanjabtim Sapril, Serahkan Bantuan Korban Gelombang Pasang Air Hitam Laut
Lindungi Warga, Ratusan Pekerja di Barru Dimasukkan di BPJS Ketenagakerjaan
Serbuan Vaksinasi TNI Kembali Digencarkan, Kodim 0314/Inhil Sasar Masyarakat Umum