Dinkes Inhil dan OPD Terkait Ikuti Rakor Percepatan Penurunan Stunting di Kediaman Bupati

Tembilahan- Untuk melaksanakan program penurunan stunting, Pj. Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Inhil Hj. Katerina Susanti Herman menggelar Rapat Koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) tahun 2024, Senin (10/6/2024) siang. bertempat di ruang rapat Kediaman Bupati Inhil.
Acara dihadiri oleh Bappeda Inhil, Dinas Kesehatan, DP2KBP3A, Dinas PMD, Kominfo, Dinas Perikanan, Dinas Sosial, serta Dinas Pendidikan.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempercepat pencegahan stunting dalam kerangka kebijakan institusi yang ada, serta memperkuat konvergensi melalui koordinasi dan konsolidasi program kegiatan pusat, daerah dan desa.
Sementara itu dikatakan Katerina Susanti dalam arahannya, dalam rangka akselerasi pelaksanaan 8 Aksi Konvergensi stunting dengan indikator tersebut juga harus didukung dengan peningkatan kapasitas dan peran dari masing-masing OPD.
"Saat ini kami melalui PKK terus melakukan kegiatan sosialisasi dan kolaborasi bersama kader-kader posyandu sehingga dapat memberikan pemahaman akan stunting serta dapat melakukan tindakan terhadap anak yang mengidap stunting sehingga mendapatkan penanganan yang baik," Ungkap Katerina.(adv)
Berita Lainnya
Halsel Kembali Raih WTP, Bassam Kasuba: Ini Adalah Bukti Kerja Keras, Cerdas, dan Ikhlas Seluruh OPD
Operasi Bina Waspada, Polsek Rengat Barat Datangi Rumah Ketua LAMR
Karang Taruna Gunung Meriah Bagikan Masker dan Vitamin Kepada Warga
Forkopimcam Seberida, Gelar Upacara Hari Kesadaran Nasional
Teras Daun Kuliner Tembilahan, Sajikan Menu Makanan nan Nikmat
Presiden Joko Widodo menjadi Inspektur Upacara peringatan Hari lahir Pancasila di Gedung Pancasila
Polda Riau Salurkan Dana 2,6 M Bagi Pedagang Warung Dan Kaki Lima Sebanyak 2233 Penerima
Sidak Uji Kelaikan, Puluhan Bus di Terminal Kalideres Terjaring