DP2KBP3A Inhil Ajak Ibu Hamil dan Memiliki Balita Cek Rutin ke Tim Pendamping Keluarga

DP2KBP3A Inhil Ajak Ibu Hamil dan Memiliki Balita Cek Rutin ke Tim Pendamping Keluarga

Indragiri Hilir - Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Indragiri Hilir, melalui tim Fasilitator Kabupaten Indragiri Hilir Nur Darma ajak para ibu hamil dan yang memiliki balita cek rutin ke Tim Pendampingan Keluarga.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk upaya pencegahan Stunting sedini mungkin di Kabupaten Indragiri Hilir, dengan menerapkan pola asuh yang baik dari mulai 1000 Hari Pertama kelahiran.


Dikatakannya, pada tahun 2022 angka stanting di Inhil tergolong tinggi yaitu peringkat ke 12 dari 12 kabupaten kota di Riau.

Untuk itu, BKKBN bekejasama dengan DP2KBP3A Inhil terus menggencarkan sosialisasi dan promosi 1000 HPK  agar masyarakat maupun ibu hamil memahami pola asuh yang baik.

Terakhir Darma mengajak para ibu hamil maupun ibu yang memiliki balita untuk rutin mengecek kehamilan maupun balitanya ke tim pendamping keluarga yang telah dibentuk di tiap desa maupun ditempat fasilitas kesehatan lainnya.

"Semoga dengan kegiatan ini para ibu mampu memahami pola asuh yang baik sehingga mampu menurunkan angka stanting,"harapnya.(Advertorial)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar