Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
HUT Provinsi Riau ke-66, Rusli Zainal : Riau Sudah Banyak Kemajuan
Nusaperdana.com, Riau - Provinsi Riau saat ini tengah merayakan Hari Jadi ke 66 tahun. Untuk perayaannya tersebut diselenggarakan di Halaman Kantor Gubernur Riau, pada Rabu (9/8/23).
Dalam perayaan HUT Riau ke 66 tahun itu, banyak tamu undangan dari berbagai kalangan yang turut hadir, termasuk para Gubernur Riau sebelumnya, salah satunya Mantan Gubernur Riau Rusli Zainal.
Rusli Zainal menyempatkan diri hadir untuk memenuhi undangan Pemprov Riau untuk menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-66 Provinsi Riau itu.
Rusli Zainal menilai, diusia ke 66 tahun ini, Provinsi Riau sudah memiliki banyak kemajuan dan banyak perkembangan yang dilakukan oleh Pemprov Riau bersama kabupaten/kota se Riau.
"Saya melihat diusia yang ke-66, Riau sudah banyak kemajuan dan berkembang yang dilakukan Pemerintah Provinsi bersama kabupaten kota se-Riau," katanya.
Meskipun banyak kemajuan yang sudah ada di Provinsi Riau, namun menurut Mantan Gubernur Riau itu masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang perlu dilakukan oleh pemerintah.
Baik itu berkaitan dengan masalah infrastruktur, masalah pendidikan, serta terkait pembangunan di bidang lainnya.
"Khususnya masalah prioritas masyarakat yang segera diselesaikan, seperti infrastruktur, pendidikan, pelabuhan, industri, perdagangan dan lainnya itu harus diprioritaskan," katanya.
Rusli Zainal melanjutkan, Riau memiliki wilayah yang cukup luas, namun Riau juga terkendala dengan keuangan yang terbatas. Sehingga menurutnya, perlu kerja sama dalam memajukan Provinsi Riau ini.
"Riau ini wilayahnya yang cukup luas, sedangkan kondisi keuangan terbatas. Namun kita harus tetap memajukan Riau ini secara bersama-sama masyarakat kabupaten kota," tutupnya.


Berita Lainnya
Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
FH Unilak Study Visit ke Kuala Lumpur, Mahasiswa Dibekali Wawasan Hukum Internasional
Bupati Kasmarni Kunjungi Desa Bantan Timur, Perkuat Pendidikan Ramah Anak dan Pemberdayaan Perempuan
Kapolres Bengkalis Tegaskan Tiga Oknum Yang Terlibat Pesta Narkoba di Bengkalis Terancam PTDH
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Mediasi Pesantren Al Fauzan dan PKS PT SMK Belum Capai Kesepakatan
Satpol PP Kampar Bongkar Kedai Remang-remang di Bangkinang, 92 Botol Miras Disita
Inspektorat Kampar Akui Temuan Keuangan Desa Pulau Terap, Tapi Bungkam Soal Kerugian Negara