Lawan Indonesia, Yordania Tanpa Winger Andalan Abu Omara

Lawan Indonesia, Yordania Tanpa Winger Andalan Abu Omara

Nusaperdana.com - Winger andalan Yordania, Munther Abu Omara dipastikan absen melawan Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Jaber Al Ahmad, Minggu (20/3) dini hari WIB.

Pelatih timnas Yordania Adnan Hamad menyebut tidak mungkin memainkan Abu Omara yang tengah cedera. Ia akan mencari cara lain untuk menghadapi Skuad Garuda.

Salah satu opsi yang akan dipakai adalah menurunkan Musa Al-Taamari yang sudah fit 100 persen usai mengalami masalah fisik saat menghadapi Nepal.

"Munther Abu Omara masih berkutat dengan efek cedera yang membuatnya tidak bisa bertanding besok. Sementara Musa Al-Taamari sudah bisa bertanding setelah pulih dari cedera minor pada laga terakhir kontra Nepal," kata Adnan dikutip dari laman resmi Asosiasi Sepak Bola Yordania (JFA).

Mengamati peta persaingan Grup A dengan Indonesia, Adnan sangat mewaspadai gempuran tim besutan Shin Tae Yong. Kemenangan 2-1 Indonesia atas Kuwait padalaga sebelumnya menjadi faktor utama Yordania tidak akan memandang lawan sebelah mata.

"Kami sadar Timnas Indonesia kuat dengan determinasi dan semangat setelah kemenangan 2-1 di laga perdana melawan Kuwait," ujar Adnan Hamad.

"Mereka punya tim yang baik dan terorganisasi dengan kehadiran beberapa pemain yang profesional dari Liga Eropa. Harapan mereka sangat kuat dalam persaingan di kualifikasi ini dan kami harus menunjukkan performa yang ideal demi memetik tiga poin," ucap Adnan menambahkan.

Saat ini Yordania masih memimpin Grup A dengan tiga poin. Indonesia berada di urutan kedua dengan koleksi angka yang sama, namun kalah selisih gol.

Kemenangan atas Yordania akan membuka peluang lebih lebar bagi Marc Klok dan kawan-kawan untuk lolos lolos ke putaran final Piala Asia 2023.



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar