Penilaian Lomba PHBS dan Posyandu Tingkat Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal Tahun 2020


Nusaperdana.com, Kota Tegal - Penilaian lomba posyandu dan lomba Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) tingkat Kecamatan Tegal Timur Tahun 2020 berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal, Senin (24-02-2020).

Tampak hadir Forkompimcam, Kepala Puskesmas Tegal Timur dan Slerok, Lurah, Kader Posyandu se-Kecamatan Tegal Timur.

Untuk Tim juri dari Dinkes Kota Tegal, Puskesmas Tegal Barat dan Kecamatan Tegal Barat.

Kepala Dinkes Kota Tegal yang diwakili Ibu Wiwi staf seksi PKPN mengatakan Keberhasilan posyandu ini, tentunya tidak terlepas dari keberhasilan seluruh perangat daerahnya beserta para kader posyandunya dalam memberdayakan partisipasi dan swadaya masyarakat dalam meningkatkan kesadaran warga untuk meningkatkan taraf dan kualitas kesehatan.

Posyandu merupakan pusat kesehatan bersumberdaya masyarakat, yang paling memasyarakat sekarang ini, dengan 5 program pokoknya, meliputi kesehatan ibu dan anak, Keluarga Berencana, perbaikan gizi, imunisasi dan penanggulangan diare.Posyandu memiliki peran yang strategis sebagai pelayanan kesehatan dasar di masyarakat. Posyandu yang berasal dari, oleh dan untuk masyarakat, memang dibentuk sebagai upaya penurunan angka kematian ibu dan angka kematian bayi. Dengan memberdayakan masyarakat setempat, posyandu diharapkan menjadi ujung tombak dalam pemantauan kesehatan ibu, bayi dan balita.

Selain itu, posyandu juga berperan sebagai tempat alih informasi serta pembinaan ketrampilan, terutama yang berkaitan dengan kualitas kesehatan. Untuk itulah, peran aktif kader posyandu sangat diperlukan dalam meningkatkan pelayanan kesehatan dasar dengan menggerakkan dan memberdayakan keluarga, serta berperan aktif memberikan penyuluhan untuk menunjang keberhasilan program-program posyandu.

Dimana lomba ini bertujuan sebagai salah satu cara mengukur sejauh mana tingkat efektifitas layanan posyandu dan keterlibatan warga masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga dapat dijadikan tolak ukur kemampuan kader dalam memberikan bimbingan dan informasi kepada masyarakat juga untuk mengevaluasi pelaksanaan posyandu serta melakukan pembinaan terhadap apa yang masih perlu ditingkatkan, seperti tingkat partisipasi masyarakat dan kesadaran akan pentingnya pemantauan status gizi, cakupan imunisasi pada bayi dan balita. Penilaian ini juga merupakan salah satu bentuk apresiasi kepada posyandu beserta kadernya, sekaligus sebagai bentuk pembinaan dari lintas sektor terkait posyandu. Semoga prestasi posyandu cempaka putih ini mampu menginspirasi posyandu-posyandu lainnya di Kota Banjarbaru untuk terus menggiatkan program-program kesehatannya.

Ketua Tim Penilai Penilaian lomba posyandu dan kader posyandu tingkat Kecamatan Tegal Timur Dr. Fikri Al Mujahid menyampaikan akan menilai dengan seoptimal mungkin sesuai dengan fakta di lapangan. Semoga Kecamatan Tegal Timur bisa mewakili tingkat Kota Tegal.

Dr.Fikri Al Mujahid beserta Tim Penilai penilaian lomba posyandu dan kader posyandu tingkat Kecamatan Tegal Timur 2020 langsung melakukan vervikasi dengan Posyandu.

Hal senada juga disampaikan Ketua Tim Penilai Penilaian Lomba PHBS yang juga Kepala Puskesmas Tegal Barat Kota Tegal Dr. Bambang Kuswanto. (Hartadi Setiawan)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar