Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Tour De Siak 2024, 13 Tim dari Lima Negara Siap Bertanding
Nusaperdana.com,Siak--Akan digelar mulai 5 Desember, pelaksanaan event Balap Sepeda tingkat Internasional Tour De Siak 2024 akan diikuti 5 negara dengan 13 Tim yang akan berlaga.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Siak Tekad Perbatas Setia Dewa saat konferensi pers di Balairung Datuk Empat Suku, Komplek Abdi Praja, Siak Sri Indrapura, Senin (2/12/2024).
Tekad mengatakan, bahwa event yang digelar setiap tahun itu berbeda dengan tahun sebelumnya, yaitu hanya akan diikuti sebanyak 5 negara.
“Pelaksanaan Tour De Siak kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, tahun ini hanya diikuti oleh 5 negara termasuk Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura dan Vietnam,” terangnya.
Adapun tim yang akan berlaga dalam balap sepeda tersebut, terdiri dari 13 Tim yang akan menampilkan atlet terbaiknya dalam ajang tersebut.
Tekad mengatakan, 13 tim yang mendaftar Tour de Siak itu terdiri dari 5 tim dari luar negeri dan 8 tim dalam negeri. Tim luar negeri ada dari Malaysia, Singapura, Filipina hingga Vietnam.
Tour de Siak 2024 ini terdiri dari tiga etape, Etape pertama yaitu Sabak Auh-Bungaraya-jembatan Siak-Polres Dayun-jembatan Siak-Sultan Ismail Siak sepanjang 90,7 km, etape kedua Perawang-Maredan-Tualang Timur-Kuala Gasib-Lubuk Dalam- Seminai (putar)-Lubuk Dalam-Buatan-Sultan Ismail sepanjang 141,5 km, dan etape tiga yakni Mempura-Siak sepanjang 128,2 km. (Infotorial/Donni)


Berita Lainnya
Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
FH Unilak Study Visit ke Kuala Lumpur, Mahasiswa Dibekali Wawasan Hukum Internasional
Bupati Kasmarni Kunjungi Desa Bantan Timur, Perkuat Pendidikan Ramah Anak dan Pemberdayaan Perempuan
Kapolres Bengkalis Tegaskan Tiga Oknum Yang Terlibat Pesta Narkoba di Bengkalis Terancam PTDH
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Mediasi Pesantren Al Fauzan dan PKS PT SMK Belum Capai Kesepakatan
Satpol PP Kampar Bongkar Kedai Remang-remang di Bangkinang, 92 Botol Miras Disita
Inspektorat Kampar Akui Temuan Keuangan Desa Pulau Terap, Tapi Bungkam Soal Kerugian Negara