Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Siak, Androy Aderianda Harahap, SH, MH, CLA menghadiri undangan Halal Bihalal Perkumpulan Keluarga Serumpun Tapanuli Selatan Riau

Nusaperdana.com,Pekanbaru--Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Siak, Androy Aderianda Harahap, SH, MH, CLA menghadiri undangan halal bihalal Perkumpulan Keluarga Serumpun Tapanuli Selatan-Riau dan Jamiah Batak Muslim Indonesia Riau, Ahad (12/5/2024) di Gedung menara Bank Riau Syariah Kota Pekanbaru.
Halal bihalal berlangsung penuh kekeluargaan ini dibuka dengan kata sambutan oleh Pj. gubernur Riau SF Hariyanto. Dalam penyampaiannya SF Hariyanto mengatakan ini merupakan sebuah momen penting dalam meningkatkan rasa persaudaraan.
"Keberadaan perkumpulan serumpun Tapanuli Selatan-Riau tahun ini telah memberikan warna kehidupan di masyarakat. Putra-putri yang berasal dari keluarga batak, telah banyak membantu dan berada di berbagai peran strategis dalam membangun produktifitas di Provinsi Riau," ucap Pj Gubernur.
Hal ini tentu saja dapat menjadi kebanggaan bersama, sehingga diharapkan dapat memberikan kontribusi yang positif dengan meningkatkan dukungan terhadap pelaksanaan program yang dijalankan pemerintah Riau.
Wakil Ketua II DPRD Kab.Siak Androy Aderianda dalam kesempatan yang sama turut membagikan santunan bagi anak yatim di acara halal bihalal tersebut.
Terlihat hadir Mantan Gubernur Riau, Brigjen Purnawirawan Edy Afrizal Natar Nasution, Sekdako Indra Pomi Nasution serta warga Tapsel dan jamiah batak muslim yang tersebar di berbagai kabupaten/kota di Riau.(Infotorial DPRD Siak)
Berita Lainnya
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Hadiri Gathering Bank Sumut Bersama Nasabah Prioritas
Diduga Positif Covid 19, Tiga Warga Kabupaten Pangkep Meninggal
Piala Bupati Desa Sungai Undan Berakhir, H Wardan Serahkan Tropi Juara
Tim Relawan Bunda Kasmarni Berbagi 1000 Paket Menu Buka Puasa
Harlah PKB Ke-23, DPC PKB Inhil Gelar Syukuran
Camat Tapung Sebut Penghitungan Ulang Surat Suara Pilkades Sumber Makmur Keputusan Bupati Kampar
Wakil Bupati Inhil Resmikan Rumah Tahfidz Raudhatul Qur'an Desa Belantaraya, Gaung
Jelang Pilkada Serentak, Polres Siak Gelar Apel Pengecekan Serpas dalam Rangka Pengamanan TPS