Bupati Labuhanbatu Ajak Warga Hidup Sehat dan Jaga Kebersihan Lingkungan

Nusaperdana.com, Labuhanbatu - Bupati Labuhanbatu dr.H.Erik Adtrada Ritonga, MKM dan Wakil Bupati Hj.Ellya Rosa Siregar, S.Pd,MM bersama Komunitas Pecinta Sepeda memperingati Hari Sepeda Dunia dan Hari Lingkungan Hidup Sedunia, dengan kegiatan bersepeda.
Gowes yang mengusung tema "Aksi Sejuta Sepeda Satu Indonesia" itu start dari Lapangan Ikabina menuju Kelurahan Aek Paing. Disana, kegiatan dirangkai dengan penanaman pohon.
Dalam kesempatan itu, Erik Adtrada Ritonga menyampaikan pesan mengajak masyarakat untuk berprilaku hidup sehat dengan cara berolahraga dan menjaga kebersihan.
" Mari budayakan hidup sehat dengan cara berolahraga serta jaga kebersihan lingkungan kita" katanya.
Dalam kegiatan itu juga turut serta Ketua TP-PKK dr.Hj.Maya Hasmita, Plt Kadis Lingkungan Hidup Syahbela Rusli Siregar, Plt Kadis Kominfo Ahmad Fadly Rangkuti, ST, M.Kom, dan berbagai komunitas pecinta sepeda.(IS)
Berita Lainnya
Wabup Inhil Tekankan Camat Dan Kades Salurkan BPNT Tepat Sasaran
Diketuai Aulia Army, PPI Riau Periode 2022-2027 Resmi Dilantik
Bhayangkari dan Polwan Polres Kampar Bagikan Ratusan Paket Sembako Untuk Masyarakat Terdampak Covid-19
Jelang Operasi Zebra Lancang Kuning 2021, Polres Kampar Gelar Latihan Pra Operasi Bagi Personelnya
Wabup Labuhanbatu Hadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektor Bersama Kapolri
Gubri Lantik Panitia Besar Porprov Riau 2021 di Kuansing
Bupati Alfedri : Keberadaan Museum Balairung Sri Menjadi Sarana Edukasi
Irwasda Polda Riau Tinjau Distribusi Logistik dan Pengamanan TPS