Camat Tambang Abukari Sebut Kades Teluk Kenidai Dinonaktifkan Karena Ada Temuan Pajak

Nusaperdana.com, Kampar - Camat Tambang, Abukari menyebut Kepala Desa Teluk Kenidai dinonaktifkan oleh Tim Penyelesaian Masalah Desa Kabupaten lantaran di desa tersebut ada persoalan.
"Ada temuan administrasi, ada temuan dana desa, termasuk ada temuan pajak juga," ucap Camat Abukari ketika dihubungi Sabtu 7 Agustus 2021.
Kata Abukari penonaktifan kepala desa untuk sementara waktu sampai yang bersangkutan bisa menyelesaikan temuan yang dimaksud.
"Kalau dia bisa menyelesaikan temuan tentu ada haknya untuk diaktifkan kembali," ujar Camat.
Pihak Dinas PMD melalui Kabid Zamhur menyebut, ada tiga situasi yang menyebabkan seorang kepala desa dapat diberhentikan secara permanen yaitu karena meninggal dunia, berhenti sendiri, atau
diberhentikan sebab melanggar aturan sebagaimana mana yang diatur oleh undang-undang.
Dia juga menyebut pemberhentian sementara seorang kepala desa itu hal biasa. Penonaktifan sementara, sebutnya merupakan bagian dari pembinaan.
Zamhur lalu menjelaskan penonaktifan Kepala Desa Teluk Kenidai, Kecamatan Tambang disebabkan oleh tiga hal.
"Ada tiga hal, pertama adanya laporan dari masyarakat, ninik mamak juga. Sudah difasilitasi juga oleh Camat. Tidak selesai. Karena (arahan Camat) tidak dipatuhi oleh kepala kades," kata dia.
Lanjut Zamhur, karena tidak selesai di tingkat kecamatan, kemudian Camat Tambang melaporkan ke Dinas Pemberdyaan Masyarakat dan Desa (PMD).
Zamhur mengklaim, penonaktifan Kepala Desa Teluk Kenidai itu sudah dikaji dengan matang dan sudah sesuai dengan aturan main yang berlaku. (Redaksi)
Berita Lainnya
Telat dan Digugurkan Akibat Nunggu Teman, yang Ditunggu Malah Bisa Ikut Tes SKD CPNS
Jaga Stok Darah PMI, Polda Sulsel Donor
Penyelundupan Narkoba ke dalam lapas Bangkinang. Dengan sigap tim satresnarkoba polres Kampar Gagalkan.
Mampu Layani Kebutuhan Air Minum 2000 Rumah Tangga, SPAM IKK In Door Siak Diresmikan
Babinsa dan Istri Polisi Ditembak setelah Ketahuan Selingkuh
Sempat Kabur, Dua Orang Tersangka Pencurian Diamankan Polisi
Tinjau Tapal Batas Pembentukan 5 Kampung, Ketua DPRD Indra Gunawan: Pansus 3 DPRD Siak Kunjungan Kerja ke Kecamatan Kandis
Kasmarni Ucapkan Terimakasih Program Ketahanan Pangan PHR dan TNI di Kesumbo Ampai