Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Ditemukan Mayat Seorang ASN Kabupaten Siak di Pekanbaru
Nusaperdana.com,Pekanbaru--Terjadi penemuan mayat di Jalan Kuantan II, RT 04/ RW 03, Kelurahan Sekip, Kecamatan Limapuluh, Kota Pekanbaru, sekitar pukul 14.00 WIB, Rabu (17/11/2021). Mayat berjenis kelamin laki - laki tersebut diketahui Bernama T Herman Hamid (52) bekerja sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) yang beralamat di Jalan Sultan Syarif Hasim, Kecamatan Siak, Kabupaten Siak.Informasi di Kutip Melalui media Online Jalan Merah TV.com.
Penemuan berawalnya dari warga sekitar yang sedang membersihkan rumput, dan mencium bau bangkai yang menyengat. Warga tersebut mencari tau arah bau busuk tersebut dan langsung melaporkan penemuan mayat tersebut kepada RT setempat. Dari penuturan RT setempat dari tadi malam memang tercium bau yang sangat menyengat.
"Dari tadi malam memang tercium bau yang menyengat tapi tidak tahu itu bau apa" ucap RT setempat.
Setelah itu, warga melaporkan ke Polsek Limapuluh. Dan Kapolsek Limapuluh AKP Stevy dan timnya langsung turun ke lokasi penemuan mayat, dan melakukan olah TKP. Selain itu memberi 'Police Line'.
Saat ini mayat tersebut dibawa ke Rumah Sakit (RS) Bayangkara Jalan Kartini guna dilakukan visum penyebab kematian dan juga menunggu pihak keluarga, sampai berita ini disampaikan belum ada keterangan Resmi Dari Pihak Kepolisian Kota Pekanbaru.(Donni)


Berita Lainnya
Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
FH Unilak Study Visit ke Kuala Lumpur, Mahasiswa Dibekali Wawasan Hukum Internasional
Bupati Kasmarni Kunjungi Desa Bantan Timur, Perkuat Pendidikan Ramah Anak dan Pemberdayaan Perempuan
Kapolres Bengkalis Tegaskan Tiga Oknum Yang Terlibat Pesta Narkoba di Bengkalis Terancam PTDH
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Mediasi Pesantren Al Fauzan dan PKS PT SMK Belum Capai Kesepakatan
Satpol PP Kampar Bongkar Kedai Remang-remang di Bangkinang, 92 Botol Miras Disita
Inspektorat Kampar Akui Temuan Keuangan Desa Pulau Terap, Tapi Bungkam Soal Kerugian Negara