Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Dukung Program Ketahanan Pangan, BAZNAS Kabupaten Siak Panen Raya
Nusaperdana.com,Siak--Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Siak berkolaborasi bersama BAZNAS Provinsi Riau melakukan panen raya lumbung pangan padi di Desa Kemuning Muda Kecamatan Bungaraya. Selasa, 10/09/2024.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan para mustahik serta menjadi ketahanan pangan nantinya di Kabupaten Siak Provinsi Riau.
Program lumbung pangan ini kolaborasi antara BAZNAS Kabupaten Siak bersama BAZNAS Provinsi Riau dan Pemerintah Kabupaten Siak.
Pada kegiatan ini turut hadir Wakil Ketua III BAZNAS Provinsi Riau H. Mester Hamzah, S.Ag, MH, berserta rombongan, Ketua BAZNAS Kabupaten Siak H.Samparis Bin Tatan, S.Pd.I , Waka I Syukron Wahib, M.Pd, Waka II H. Sukijo, Waka III H.Moch. Showwam Amin, SH, Waka IV Rojikin, S.Ag, MH, Assiten III Pemkab Siak H. Rozi Chandra, S.Sos, Sekdis Pertanian M. Sidik, S.Ag, M.Si, Penghulu Kampung Se-kecamatan Bungaraya dan para petani lumbung pangan.
Pada kesempatan itu Ketua BAZNAS Siak Menyampaikan Pagi hari ini kita bersama melakukan panen raya lumbung pangan padi BAZNAS Provinsi Riau berkolaborasi bersama BAZNAS Kabupaten Siak selama 2 (dua) musim dengan jumlah mustahik 12 orang.
"Mudah-mudahan program lumbung pangan ini berlanjut kedepannya dengan jumlah mustahik yang lebih banyak lagi dan
Semoga dengan program ini bisa membuat tenteram muzaki dan bahagianya mustahik", Ujar Samparis
Wakil Ketua III BAZNAS Provinsi Riau menyampaikan ucapkan terimakasih kepada BAZNAS Kabupaten Siak telah menjalankan program Lumbung Pangan BAZNAS, "Alhamdulillah hari ini bisa sama sama kita melaksanakan panen raya dan Kami berterimakasih kepada muzaki Provinsi Riau sudah berzakat, semoga muzaki kita semakin berkah rezekinya, Aamiin, Tutupnya.
Asisten III dalam sambutan menyampaikan terimakasih kepada BAZNAS Provinsi Riau yang telah melakukan Program Lumbung Pangan BAZNAS di Kabupaten Siak. "Panen raya ini merupakan bukti sinergi antara seluruh instrumen dan pemerintah terjalin dengan baik,
Kita doakan para muzaki kita di Kabupaten Siak ini yang telah menunaikan zakatnya selalu di berikan keberkahan rezekinya.
Panen raya ini bukan acara seremonial saja tetapi bisa menjadi sentral pangan yang bisa unggul dan memajukan Kabupaten Siak, tutupnya.
Alhamdulillah hasil panen raya lumbung pangan ini mencapai 9 Ton lebih.(Humas BAZNAS Siak/Donni)


Berita Lainnya
Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
FH Unilak Study Visit ke Kuala Lumpur, Mahasiswa Dibekali Wawasan Hukum Internasional
Bupati Kasmarni Kunjungi Desa Bantan Timur, Perkuat Pendidikan Ramah Anak dan Pemberdayaan Perempuan
Kapolres Bengkalis Tegaskan Tiga Oknum Yang Terlibat Pesta Narkoba di Bengkalis Terancam PTDH
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Mediasi Pesantren Al Fauzan dan PKS PT SMK Belum Capai Kesepakatan
Satpol PP Kampar Bongkar Kedai Remang-remang di Bangkinang, 92 Botol Miras Disita
Inspektorat Kampar Akui Temuan Keuangan Desa Pulau Terap, Tapi Bungkam Soal Kerugian Negara