MAK Adzqia Turut Sukseskan Vaksinasi Covid 19

Nusaperdana.com, Indragiri Hulu - Madrasah Aliyah Keterampilan (MAK) Adzqia Belimbing Kecamatan Batang Gansal Inhu, turut serta sukseskan percepatan penanganan Covid-19 dengan melaksanakan vaksinasi dosis satu dan dua kepada siswa-siswi, guru dan masyarakat umum bertempat di MAK Adzqia Rabu, (22/12/2021).
Vaksinasi dosis satu dan kedua bagi siswa-siswi, guru madrasah dan masyarakat umum tersebut ditaja berkat kerja sama pihak Puskesmas Batang Gansal dengan pihak madrasah, melanjutkan dari pelaksanaan vaksinasi dosis pertama beberapa waktu yang lalu yang dilaksanakan di desa Belimbing.
Kepala Madrasah Aliyah Adzqia Moh Tahsis S.Pdi mengajak seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan untuk mendukung terlaksananya vaksinasi dosis satu dan kedua bagi siswa-siswi, guru dan juga masyarakat." Kepada siswa-siswi para tenaga pendidik Madrasah Aliyah yang beberapa waktu lalu, yang sudah mengikuti vaksinasi covid-19 dosis pertama, ayo dilanjutkan dengan mengikuti vaksinasi covid-19 dosis kedua, demikuan juga kepada yang belum divaksin dosis pertama," tandasnya.
" Target vaksin pada hari ini untuk 300 orang, baik dosis pertama maupun dosis kedua," tambahnya.
Demi kelancaran proses pelaksanaan vaksinasi, pihak madrasah sudah membuat alur-alur jalannya kegiatan vaksinasi ini. Mulai dari tahap pendaftaran calon penerima vaksin, tahap skrining sampai ke tahap penyuntikan vaksinnya sudah ditata dengan baik.
Rika Amelia, salah satu siswi Madrasah Aliyah Adzqia saat ditemui seusai divaksin sangat antusias mengikuti vaksinasi dosis pertama ini." Awalnya saya merasa gugup saat akan divaksin dosis pertama ini. Kemudian saya memberanikan diri, karena bagi saya vaksin ini adalah sebuah kebutuhan untuk menguatkan imun kita dari paparan virus covid-19," ujarnya. **
Berita Lainnya
7 Keutamaan Bulan Ramadhan yang Perlu Kamu Tahu
Kukuhkan Korwil Inhu dan Gelar Bakti Sosial serta Penanaman Pohon
Paranormal Roy Kiyoshi Diamankan Polisi
Peluncuran Kawasaki Ninja ZX-25R Tinggal Menunggu Waktu yang Tepat
Kapolres Labuhanbatu Gelar Apel Pasukan Persiapan Ops Lilin Toba 2021
Delapan Tahun Koperasi Sawit Redang Seko Diduga Lakukan Kegitan Ilegal dengan Tidak Lakukan RAT, Ada Apa ?
Kaget Kedatangan H Dani M Nursalam, Kades Sekayan: Rasanya Seperti Mimpi
Polda Riau Salurkan Dana 2,6 M Bagi Pedagang Warung Dan Kaki Lima Sebanyak 2233 Penerima