Ngopi bareng dengan wartawan, Kapolres Kampar ajak insan pers dukung percepatan vaksinasi.

Nusaperdana.com, Kampar - Kapolres Kampar AKBP Rido Purba SIK, MH didampingi Waka Polres Kampar KOMPOL Rachmad Muchamad Salihi SIK, MH, Kabag Ops AKP Rokhani S.S MH, PLH Kabag Log AKP Deni Yusra dan Kasi Humas AKP Arlion Baiki, Rabu (9/3/2022) sekitar pukul 14.00 Wib mengadakan pertemuan silatuhrahmi dengan Wartawan Mitra Pers Polres Kampar.
Acara silaturahmi ini digelar di Teras Depan Mapolres Kampar dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Hadir dalam pertemuan ini Ketua PWI Kab. Kampar Akhiryani SE serta wartawan dari berbagai media cetak, televisi, media online Daerah Kampar dan Riau yang berjumlah sekitar 50 orang.
Pertemuan silaturahmi ini dilaksanakan secara informal Sambil Ngopi Bareng, antara Kapolres Kampar dan beberapa Pejabat Utama Polres Kampar bersama insan pers.
Mengawali pertemuan ini, Kapolres Kampar menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran rekan-rekan wartawan dalam acara silaturahmi ini.
Tujuan utama pertemuan ini adalah adalah untuk menjalin komunikasi yang lebih baik antara insan pers dengan Jajaran Polres Kampar, ujar Kapolres.
Lebih lanjut disampaikan bahwa Jajaran Polres Kampar berupaya bekerja secara profesional, baik dalam penegakan hukum maupun dalam pelayanan terhadap masyarakat.
Dikesempatan ini kapolres juga berpesan kepada wartawan jadilah motor pengerak dalam percepatan vaksinasi terhadap masyarakat, dikarenakan kalau tidak kita siapa lagi, yang menyampaikan hal baik ini.
Jadilah wartawan profesional dalam menyajikan berita kepada masyarakat secara akurat dan dapat di percaya.
Terkait dengan vaksinasi wartawan juga dapat andil dalam pecepatan vaksinasi, seperti pemberitaan positif dan menangkal isu-isu atau informasi hoax tentang vaksinasi serta mengajak agar masyarakat yang belum Vaksin dapat segera di vaksin.
Kapolres Kampar juga membuka sesi tanya jawab dengan rekan-rekan pers terkait masalah Harkamtibmas, masalah hukum maupun masalah sosial kemasyarakatan, yang ditanggapi langsung oleh Kapolres.
Pertemuan silaturahmi ini berlangsung dalam suasana santai dan penuh keakraban, diselingi bincang-bincang ringan sambil ngopi bareng.
Kegiatan berakhir sekira pukul 15.40 wib yang ditutup dengan sesi foto bersama, seluruh rangkaian acara berlangsung dengan aman dan lancar serta tetap mempedomani protokol kesehatan(Redaksi)
Berita Lainnya
Longsor di KM 77 Jalan Lintas Riau Sumbar, Kapolres Kampar Koordinir Penanganannya Hingga Tuntas
Melalui CSR Bulanan, PT. Permata Citra Rangau Salurkan 60 Paket Sembako Kepada Warga
Komitmen, Pemkab Barru Bantu Terus Majukan Pesantren
Kadin Inhil Laksanakan Vaksinasi Dosis Kedua bagi Mahasiswa dan Masyarakat
Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Ani Yudhoyono Meninggal Dunia
Plh Bupati Rohul Bersama Kapolres tinjau Vaksinasi dan Monitoring Penyaluran BLT DD
Satres Narkoba Polres Purwakarta Sita Ratusan Botol Miras
Polres Kampar bersama Kodim dan Pemkab Lakukan Penyemprotan Disinfektan Serentak