Puting Beliung Rusak Belasan Rumah Warga di Kecamatan Kuala Jambi
Nusaperdana.com, Muarasabak - Malang nasib belasan Kepala Keluarga di Kelurahan Tanjung Solok dan Kampung Laut, Kecamatan Kuala Jambi, Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), kediamannya dilanda bencana angin puting beliung, Sabtu (4/6) sore.
Dedi, salah seorang Warga Kelutahan Tanjung Solok menyampaikan bahwa tak disangka - sangka, sore itu hujan angin kencang tersebut membawa mala petaka. Akibatnya rumah warga di dua kelurahan dibuat rusak. Meski kerusakannya tidak begitu parah, tetapi membuat panik warga.
" Musibah tersebut terjadi saat hujan deras yang disertai angin kencang. ada sekitar 10 rumah di RT 12 Kelurahan Tanjung Solok yang mengalami rusak ," Paparnya.
Sementara itu, Plt Lurah Tanjung Solok, Herwandi membenarkan kejadian tersebut. Namun, ia belum bisa memastikan berapa jumlah rumah yang rusak, karena sampai saat ini pihaknya masih mendata.
" Sekarang kami lagi di lokasi mendata. Nanti kalau sudah didata, akan kami kabari lagi," singkatnya.
Di lokasi berbeda, angin puting beliung juga merusak sejumlah rumah warga.
Lurah Kampung Laut, Melisa menuturkan, terdapat 3 rumah warga di RT 08, RW 02 Kelurahan Kampung Laut akibat angin puting beliung itu. "Sementara ada 3 rumah di RT 08," Ringkasnya.


Berita Lainnya
Musyawarah Warga dan Kaur Desa Indra Sakti Berakhir Damai, Sengketa Perusakan Tanaman Temui Titik Terang
LBH CLPK Siap Laporkan Kaur Desa Indra Sakti, Musyawarah Buntu dan Pejabat Desa Mengaku Tidak Tahu
Kepala Desa Senama Nenek Diduga Jadi Dalang Konflik, Lahan 2.800 Hektare Dijadikan Arena Perebutan Kuasa
Dukungan Masyarakat Menguat, Wali Murid Larang Anak Ikut Demo Koperasi Merah Putih di SMA 2 Kampar
DPC PDIP SIAK ADAKAN SILATURAHMI DAN KONSOLIDASI SELURUH PENGURUS PARTAI MASA BAKTI 2025-2030
Hutan Hulu Kampar Dibabat, Air Terjun Gulamo Terancam: Masyarakat Minta Aparat Bertindak Cepat
Eks Kades Indra Sakti Dituntut 8 Tahun Penjara, Jaksa Tegaskan Ada Penyalahgunaan Wewenang Tanah Transmigrasi
DPRD Kampar Gelar Paripurna Laporan Reses, Aspirasi Rakyat Jadi Penentu Arah Pembangunan