Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Sidak Kantor UPT Samsat Kota Pekanbaru, Gubri Ingin Masyarakat Wajib Pajak Merasa Nyaman
Nusaperdana.com, Riau - Gubernur Riau, Syamsuar, inspeksi mendadak (Sidak) ke Kantor Unit Pelayanan Teknis (UPT) Samsat Pekanbaru Kota, Selasa (11/1) pagi.
Di UPT Samsat Pekanbaru Kota jalan Gajah Mada Pekanbaru, Gubri Syamsuar langsung berinteraksi dengan warga yang membayar pajak tepat. Warga pun menyambut baik kehadiran orang nomor satu di Riau itu.
Dijelaskan Gubri, Pemprov Riau terus berupaya untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. Sehingga nantinya masyarakat tidak ragu-ragu lagi untuk membayar pajak. Masyarakat merasa dilayani dengan baik dengan fasilitas yang lengkap dan tidak bersama-lama.
“Tujuan kami ini agar masyarakat wajib pajak mereka nyaman, dan mereka juga mendapatkan kemudahan-kemudahan dalam rangka pelayanan pembayaran pajak. Alhamdulillah hari ini berjalan lancar,” kata Gubri.
Sementara itu, salah seorang wajib pajak warga Pekanbaru, Adi mengatakan, ia awalnya tidak mengetahui tempat pembayaran pajak Samsat Pekanbaru Kota dipindah ke tempat yang lebih baik.
Ia melihat pelayanan lebih cepat dan sesuai dengan prosedur. Bisanya ia harus mengantri lama di gedung yang tepat berada belakang Kantor Samsat yang baru.
“Awalnya saya ke kantor yang lama ternyata sudah pindah. Tempatnya lebih luas, pelayanannya sudah berubah dan baik. Mudah-mudahan bisa dipertahankan sepertinya ini dan tidak bersama-lama membayar pajak,” kata Adi.


Berita Lainnya
Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
FH Unilak Study Visit ke Kuala Lumpur, Mahasiswa Dibekali Wawasan Hukum Internasional
Bupati Kasmarni Kunjungi Desa Bantan Timur, Perkuat Pendidikan Ramah Anak dan Pemberdayaan Perempuan
Kapolres Bengkalis Tegaskan Tiga Oknum Yang Terlibat Pesta Narkoba di Bengkalis Terancam PTDH
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Mediasi Pesantren Al Fauzan dan PKS PT SMK Belum Capai Kesepakatan
Satpol PP Kampar Bongkar Kedai Remang-remang di Bangkinang, 92 Botol Miras Disita
Inspektorat Kampar Akui Temuan Keuangan Desa Pulau Terap, Tapi Bungkam Soal Kerugian Negara