Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Wabup: UNISI Adalah Universitas yang Terbaik di Kabupaten Inhil
NUSAPERDANA.COM–TEMBILAHAN– Universitas islam Indragiri mengadakan Convocation ke-12 atau wisuda yang ke 12 di Vanue Futsal jalan.sungai beringin, Tembilahan , (30/11/2019) pagi . Pada acara wisuda kali ini di datangi secara langsung oleh wakil bupati H.Syamsuddin Uti ,ketua dewan pembina yayasan tasik gembilang , ketua yayasan tasik gemilang , Rektor dan para senat Universitas islam Indragiri , pimpinan daerah Indragiri hilir , kepala lembaga layanan pendidikan tinggi ( L2DIKTI) , kordinator- kordinator perguruan tinggi agama islam swasta kepulauan riau , ketua aptisi wilayah Riau. Dalam pelaksanakan Convocation ke-12 dengan jumlah wisudawan-wisudawati sebanyak 246 Orang yang tersebar dari 6 fakultas dari 15 program studi. "saya atas nama Universitas Islam Indragiri menyampaikan Selamat atas keberhasilan putra-putri bapak ibu dapat menyandang titel sarjana dan perkenankan kami juga mengucapkan rasa Terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada Universitas Islam Indragiri untuk mendidik putra-putri Bapak Ibu yang kami cintai" sebut rektor "kami berharap hubungan yang telah terjalin dengan baik ini tetap akan berlangsung sepanjang masa"harapnya Universitas islam Indragiri mempunyai banyak beasiswa yang terdiri dari beasiswa Bidikmisi sudah sebanyak 136 orang , beasiswa prestasi sebanyak 135 orang , beasiswa dari provinsi sebanyak 35 orang , beasiswa dari BRI sebesar 75 juta dan yayasan pun tidak ketinggalan memberikan beasiswa penuh beasiswa-beasiswa para penghafal Alquran. Syamsuddin uti pun mengatakan "inilah satu-satunya universitas yang ada di Indragiri Hilir yang dibuat untuk anak-anak Indragiri Hilir terbaik buat kita terutama di kabupaten mampu mendidik anak kita maka kita saksikan hari ini menjadi para sarjana sarjana yang akan mengisi pembangunan di Kabupaten Indragiri ini"sebut Wabup. (Safar)


Berita Lainnya
Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
FH Unilak Study Visit ke Kuala Lumpur, Mahasiswa Dibekali Wawasan Hukum Internasional
Bupati Kasmarni Kunjungi Desa Bantan Timur, Perkuat Pendidikan Ramah Anak dan Pemberdayaan Perempuan
Kapolres Bengkalis Tegaskan Tiga Oknum Yang Terlibat Pesta Narkoba di Bengkalis Terancam PTDH
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Mediasi Pesantren Al Fauzan dan PKS PT SMK Belum Capai Kesepakatan
Satpol PP Kampar Bongkar Kedai Remang-remang di Bangkinang, 92 Botol Miras Disita
Inspektorat Kampar Akui Temuan Keuangan Desa Pulau Terap, Tapi Bungkam Soal Kerugian Negara