Warga Mengeluh; Baru 2 Bulan Siap Dikerjakan, Jalan Lapen di Desa Koto Tuo Barat Sudah Hancur


Nusaperdana.com, Kampar,-  Sungguh sangat disayangkan pengerjaan jalan  Lapen di jalan Baru Desa Koto Tuo Barat Kecamatan XIII Koto Kampar Kabupaten Kampar Riau. asal jadi pengerjaan nya. 

Jalan tersebut sekarang sebagian sudah hancur dan kuat dugaan pengerjaan asal jadi saja. Pengerjaan proyek jalan Lapen tersebut didanai oleh APBD Kampar tahun 2023 dan selesai dikerjakan 2 bulan yang lalu.

Menurut pantauan wartawan di lokasi, Senin  sore 22 Januari 2024, jalan tersebut sebagian sudah hancur karena diduga pengerjaan nya asal jadi.  Beberapa titik ditemukan aspalnya tidak ada lagi.

Salah seorang warga Koto Tuo Barat Mengeluh yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, bahwa pengerjaan Lapen asal jadi pengerjaan nya. Kita sangat menyayangkan pengerjaan jalan tersebut hancur sekarang ini.

"Kita sangat kecewa melihat proyek pengerjaan Lapen dijalan Baru Desa Koto Tuo Barat asal jadi dikerjakan oleh pihak kontraktor," tegasnya.

Diterangkan lebih lanjut oleh Bapak setengah baya ini,  kita berharap kepada Dinas PUPR Kabupaten Kampar untuk memerintahkan pihak kontraktor untuk memperbaiki jalan yang hancur tersebut.

Diakui nya, beberapa Minggu  yang lalu pernah juga diperbaiki jalan tersebut, tetapi perbaikan nya asal jadi juga, terangnya singkat. (Tim)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar