Asisten Setdakab Inhil Hadiri Pencabutan Undian Bazar dan Pawai Ta'aruh MTQ XLI Tingkat Provinsi Riau

Nusaperdana.com, Rengat - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kab. Inhil yang juga menjabat sebagai Ketua LPTQ Kab. Inhil H. Tantawi Jauhari menghadiri pencabutan undian Bazar dan Pawai Ta'aruf MTQ XLI Tk. Prov. Riau di Kab. Inhu Th. 2023, Rabu (30/08/2023).
Acara yang dilaksanakan di ruang Auditorium Yopi Arianto Kantor Bupati Indragiri Hulu ini turut dihadiri perwakilan dari masing - masing pemerintah Kab / Kota se Prov. Riau serta pihak - pihak terkait lainnya.
Dalam ekspose singkatnya Sekda Kab. Inhu menyampaikan progres terkait kesiapan Pemkab Inhu dalam menghadapi pelaksanaan MTQ yang direncanakan akan dipusatkan di Danau raja Kab. Inhu pada Bulan November 2023 yang akan datang.
Sebagai informasi, dalam pencabutan undian Kab. Inhil mendapatkan urutan ke 11 untuk pelaksanaan Pawai Ta'aruf dan nomor urut 8 untuk Stand Bazar.
Usai pencabutan nomor urut, para perwakilan dari seluruh kabupaten / kota juga berkesempatan meninjau langsung lokasi MTQ dan tempat dilaksanakannya Bazar serta Pawai Ta'aruf.(adv)
Berita Lainnya
Dituding Intervensi Kegiatan DAK Fisik 2020, Disdikbud Rohil Beri Klarifikasi dan Bantahan
Bupati Bengkalis Buka Acara Festival Lagu Daerah Piala Camat Mandau
Libatkan Warga, Pembangunan Box Culvert Kembali Dilanjutkan Personel Koramil 10/Pelangiran
Bersama Koramil 04/Mandau Keluarga Besar PP Gelar Vaksin Sinovak 1000 Dosis
Ketua TP PKK Kabupaten Asahan Lakukan Pembinanaan HATINYA PKK dan UP2K PKK
Aksi Nekat Hendri Gantung Diri di Jembatan Sungai Gergaji Bikin Geger
Anggota DPRD Sulsel Bagikan Sembako di Kabupaten Pangkep
Besok KPU Bengkalis Buka Pendaftran calon Peserta Pilkada serentak 2020