Bintang Film 'James Bond' Olga Kurylenko Positif Corona

Nusaperdana.com, Jakarta - Aktris Olga Kurylenko, positif terjangkit virus Corona. Hal tersebut disampaikan langsung oleh aktris salah satu film James Bond, 'Quantum of Solance' ini.
Olga mengunggah foto balkon rumahnya di Instagram. Dia mengaku harus tinggal di rumah setelah dinyatakan positif Corona.
"Mengunci diri di rumah setelah dinyatakan positif virus Corona lewat tes. Aku sebenarnya sudah sakit hampir sepekan," tulis Olga seperti dilihat pada Senin (16/3/2020).
Selama sakit, Olga merasa demam dan ngilu di seluruh tubuhnya. Dia pun berharap virus Corona ditanggapi serius oleh semua pihak.
"Jaga dirimu dan tangani ini dengan serius," ungkap aktris dan model asal Ukraina ini.
Olga mulai dikenal setelah menjadi 'Bond Girl' Camille Montes di film James Bon ke-22, 'Quantum of Solance'. Dia juga pernah membintangi film 'Oblivion' bersama Tom Cruise.
Ia menjadi selebriti kedua setelah Tom Hanks yang mengumumkan dirinya terjangkit COVID-19.
Berita Lainnya
Seputar Teorema Phytagoras: Rumus dan Sejarah dalam Islam
Tujuh Strategi Diplomasi Public Relations untuk Meningkatkan Reputasi Suatu Bangsa.
PM Inggris Sebut China Ancaman Terbesar Ekonomi Dunia
Australia tambah bantuan kendaraan lapis baja untuk Ukraina
Indonesia - Armenia Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Pendidikan Berbasis TI
Viral, Tren Keriting Rambut Pakai Kaus Kaki
Satgas IME-19B Perkenalkan Kekuatan KRI USH dan KRI SIM
Lockdown Diperpanjang, WNI di Filipina Tak Dipulangkan KBRI