Mobnas Vietnam Go International, Buka Litbang di Australia

Mobil nasional pertama Vietnam ekspansi ke pasar internasional. Sumber Foto: Detik.com

Nusaperdana.com, Melbourne - Perusahaan mobil nasional pertama Vietnam, VinFast hendak ekspansi ke pasar internasional. Salah satu bagian strateginya dengan membangun pusat penelitian dan pengembangan di kota Melbourne Australia.

Mengutip Reuters, Minggu (14/6/2020) dalam sebuah pernyataan Vietnam Vingroup JSC mengatakan penelitian dan pengembangan di Melbourne Australia sebagai permulaan akan memiliki staf hampir 100 orang dan fokus pada pengembangan mobil bertenaga bensin dan listrik.

"Peluncuran pusat penelitian dan pengembangan VinFast di Australia pada hari Kamis (11/6) lalu, bertujuan untuk memperluas peluang untuk mengakses pasar internasional, terhubung dengan pemasok terkemuka dan mengejar ketinggalan dengan teknologi dan tren baru," kata pembuat mobil itu.

VinFast bulan lalu menguji model mobil listrik pertamanya di Hanoi dengan rencana untuk memperkenalkannya di pameran mobil AS akhir tahun ini.

Perusahaan mengatakan akhir bulan lalu akan memulai produksi massal mobil listrik pertamanya tahun depan di pabriknya Vietnam dan juga merambah ke pasar Amerika Serikat. VinFast mengatakan akan menggunakan sel baterai yang dibuat oleh LG Chem Korea Selatan.

Di pasar domestik Vinfast, yang menjual mobil bertenaga bensin pertama tahun lalu, menjual 5.124 kendaraan di pasar lokal pada kuartal pertama tahun ini, menempatkannya di posisi kelima dan bersaing dengan merek seperti Toyota, Mitsubishi, Honda, Mazda dan Ford.

Kabar ekspansi mobil nasional Vietnam, VinFast, disebut sejak tahun lalu. VinFast mengincar pasar Australia yang akan ditinggalkan oleh merek legendaris, Holden. Bahkan, merek mobil nasional Vietnam itu merekrut kalangan profesional Australia.

Diberitakan carsales.com.au, VinFast yang baru mendirikan dealer di Melbourne pada Desember lalu telah merekrut insinyur Holden dan berminat membeli pabrik GM di Australia.

Dilaporkan, VinFast Engineering Australia bertujuan untuk mempekerjakan ratusan insinyur di lokasi yang dekat dengan kantor pusar Holden.

"Australia adalah pasar otomotif maju yang memiliki pemasok yang tersedia, keterampilan yang ingin dimanfaatkan VinFast. VinFast Engineering Australia bertanggung jawab atas pengembangan produk untuk beberapa model mobil masa depan kami," kata wakil CEO VinFast Jim DeLuca.



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar