Pj Bupati Herman Sampaikan Capaian Penurunan Angka Stunting di Inhil

Nusaperdana.com, Tembilahan - Penjabat Bupati Indragiri Hilir (Inhil), H. Herman membuka secara langsung kegiatan Jambore Kader PKK Tingkat Kecamatan Tembilahan, Minggu (28/04/2024). Bertempat di Aula Kantor Camat Tembilahan.
Kegiatan ini diserangkaikan dengan Pengukuhan Bunda Literasi, Bunda PAUD, Bapak/Bunda Asuh Anak Stunting dan Pembina Posyandu Kelurahan se Kecamatan Tembilahan.
Pengukuhan itu dilakukan oleh Pj Ketua TP PKK Inhil Hj. Katerina Susanti Herman dan disaksikan oleh Pj Bupati.
Hj. Katerina Susanti Herman mengajak untuk bersama-sama mengikuti dan mensukseskan berbagai rangkaian kegiatan dalam Jambore PKK ini. Dengan niat dan tujuan utama yaitu untuk meningkatkan kualitas diri yang bermuara pada peningkatan kesejahteraan keluarga," ungkapnya
Sementara Pj Bupati Herman mengatakan, sebagai mitra Pemerintah, PKK memiliki peran penting dan strategis dalam memberdayakan keluarga terutama perempuan sebagai motor penggeraknya.
"PKK merupakan mitra pemerintah yang mempunyai peran sangat strategis dalam mewujudkan keluarga yang beriman, maju, mandiri dan sejahtera," ujarnya
Kegiatan tahunan yang diisi dengan berbagai macam perlombaan ini, diharapkan Pj Bupati dapat meningkatkan wawasan, kemampuan, serta keterampilan Kader PKK di Kabupaten Inhil.
Dikesempatan yang sama, Pj Bupati Herman juga mengajak seluruh komponen masyarakat untuk bersama-sama menurunkan angka stunting.
"Alhamdulillah, dari hasil audit Kemenkes RI melalui Survei Kesehatan Indonesia (SKI) tahun ini terjadi penurunan stunting secara prevalensi sejumlah 9.7 % untuk Kabupaten Inhil," terangnya
Ia mengatakan, penurunan yang signifikan itu dilihat dari kurva tahun 2023 sejumlah 28,5% menjadi 18,8% untuk tahun 2024.
"Untuk itu, saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada OPD terkait dan TP PKK serta semua pihak yang turut serta dalam menurunkan angka stunting di Kabupaten Inhil," tutup Pj Bupati Herman
Hadir dalam kesempatan ini, Camat Tembilahan beserta Jajaran, Unsur Forkopimcam Kecamatan Tembilahan, Lurah se Kecamatan Tembilahan dan undangan.(adv)
Berita Lainnya
PC GP Ansor Tegal Gelar Silaturrahmi
Gedung SDN 010 Pagaran Tapah Darussalam Hangus Terbakar
Hasil Swab Negatif, Pejabat Pemkab Pangkep Tetap Karantina
Mempererat Silaturahmi Satgas 754 Kostrad Bakar Batu
Bupati Ikuti Video Conferece Bersama Mendagri Terkait Penegakan Disiplin Prokes Covid 19
Resmikan Sarpras Bank Sampah Induk Pelangi,Alfedri Targetkan Pengurangan Limbah Sampah 30% Tahun 2025.
Pemkab Kuansing Berharap kepada Warga untuk Tidak Panik
Wawalkot: Terima Kasih atas Dukungan Semua Pihak sehingga Mendapat Juara 1 Tari Rampoe Pada Ajang API